Bandar Lampung (Lampost.co) — Xiaomi resmi menghadirkan tablet entry-level dalam seri Redmi Pad SE 8.7 dengan spesifikasi dan fitur lengkap serta harga hanya Rp 1 jutaan di Indonesia. Tablet itu rilis bersamaan dengan Redmi A5 pada Jumat (21/3/2025) dengan menawarkan desain ramping untuk menunjang aktivitas pengguna.
Redmi Pad SE 8.7 hadir dengan layar 8,7 inci, lebih kecil daripada tablet umumnya yang berukuran 10 inci ke atas. Ukuran itu membuatnya lebih portabel dan nyaman dalam berbagai situasi.
“Desainnya yang ringan dan tipis membuatnya praktis untuk membawanya ke mana saja. Selain itu, cocok untuk belajar, membaca, atau hiburan,” kata pihak Xiaomi dalam keterangan resminya.
Tablet itu memiliki dimensi 211,58 x 125,48 x 8,8 mm dengan bobot 373 gram sehingga mudah masuk dalam tas kecil.
Spesifikasi Redmi Pad SE 8.7
Redmi Pad SE 8.7 menggunakan layar LCD 8,7 inci dengan resolusi 1.340 x 800 piksel, refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan hingga 600 nits. Layarnya nyaman untuk menonton video atau membaca dalam berbagai kondisi pencahayaan.
Dapur pacunya bertenagai MediaTek Helio G85, chipset fabrikasi 12 nm dengan CPU 2.0 GHz dan GPU Mali-G52 MC2. Tablet itu berpadu dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 128 GB, yang dapat memperluasnya hingga 2 TB menggunakan microSD.
Baterainya berkapasitas 6.650 mAh, diklaim mampu bertahan hingga 25,2 jam untuk menonton video atau 34,2 jam untuk membaca. Pengisian dayanya mendukung fast charging 18W, tetapi charger bawaan hanya memiliki daya 10W, sehingga pengguna perlu membeli adapter terpisah untuk pengisian lebih cepat.
Dari segi fotografi, tablet itu tertanam kamera belakang 8 MP (f/2.0) dan kamera depan 5 MP (f/2.2). Kedua kamera mendukung perekaman video 1080p pada 30 fps.
Fitur Tambahan Redmi Pad SE 8.7
Tablet itu berjalan dengan Android 14 dan antarmuka terbaru HyperOS. Xiaomi juga menyertakan berbagai fitur tambahan, seperti:
– Speaker ganda dengan Dolby Atmos untuk pengalaman audio lebih baik.
– IR Blaster untuk mengontrol perangkat elektronik.
– WiFi 5 dan Bluetooth 5.3 untuk konektivitas yang stabil.
– Radio FM dan colokan audio 3,5 mm untuk mendukung hiburan.
– USB-C untuk pengisian daya dan transfer data.
Tablet tersebut saat ini hanya mendukung konektivitas WiFi, sedangkan versi 4G belum pasti hadir di Indonesia.
Harga di Indonesia
Tablet itu bisa dibeli melalui toko resmi Xiaomi, serta marketplace dan ritel mitra di seluruh Indonesia. Redmi Pad SE 8.7 tersedia dalam tiga pilihan warna: Graphite Gray, Aurora Green, dan Sky Blue. Berikut harga resminya di Indonesia:
– Harga online: Rp 1.499.000
– Harga offline: Rp 1.599.000