• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Kamis, 02/10/2025 17:58
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Humaniora

Bahasa Lampung dalam Kondisi Rentan

webadminNurbywebadminandNur
23/11/23 - 08:02
in Humaniora
A A
Bahasa Lampung dalam Kondisi Rentan

Bandar Lampung (Lampost.co)–Berdasar pemetaan yang dilakukan Kantor Bahasa Provinsi Lampung (KBPL), bahasa Lampung berada pada kondisi rentan. Hal itu lantaran jumlah penutur yang makin minim.

Data teranyar, jumlah penutur bahasa daerah yang hidup di masyarakat Lampung sekitar 6.000 orang. Jumlah itu ialah penutur berbagai bahasa daerah di Lampung, antara lain bahasa Jawa, Lampung, Sunda, Bali, Semendo, dan Bugis.

“Dari jumlah itu, sangat sedikit penutur bahasa Lampung,” kata Kepala Kantor Bahasa Provinsi Lampung, Desi Ari Pressanti, saat taklimat media massa di Hotel Amalia Bandar Lampung, Rabu, 22 November 2023.

Guna meningkatkan jumlah penutur bahasa Lampung, KBPL menyusun bahan pembelajaran bagi sekolah-sekolah di seluruh kabupaten/kota. Pembelajaran dikemas dalam bentuk menarik, berupa puisi, cerita, hingga komedi tunggal. “Kami sebagai fasilitator mendorong revitalisasi bahasa Lampung di kalangan siswa,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga senantiasa melakukan pembaharuan pada kamus daring bahasa Lampung. “Bahasa bersifat dinamis, selalu berkembang untuk menghadapi perkembangan zaman. Termasuk bahasa Lampung,” kata dia.

Kamus daring bahasa Lampung tersebut sudah mengakomodasi dialek A dan O di dalamnya. Pihaknya menyosialisasikan cara pemanfaatan kamus tersebut melalui kegiatan Kamus Masuk Sekolah. “Kami terus mengupayakan kemahiran masyarakat dalam berbahasa, termasuk mengimbas bahasa Lampung ke semua pihak, utamanya kalangan siswa,” kata Desi.

Guna membantu berbagai profesi yang berkaitan dengan kebahasaan, seperti jurnalis, pihaknya menyediakan aplikasi produk pengembangan bahasa dan sastra Halo Bahasa. Kemudian, Kantor Bahasa juga aktif meningkatkan kemahiran berbahasa Indonesia bagi aparat hukum. Berawal dari banyaknya aduan masyarakat terkait UU ITE, kami meningkatkan kemahiran berbahasa penegak hukum. Sekarang ini banyak kasus yang berawal dari status di media sosial dan berujung pada aduan ke kepolisian,” ujarnya.

Dia menyatakan rasa bahagia atas diterimanya bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi sidang umum UNESCO. “Kami segera menyusun bahasa sidang yang akan dipakai di UNESCO,” kata Desi.

Produk Penerjemahan
Sebelumnya, pada Selasa (21/11), KBPL mengadakan sosialisasi produk penerjemahan. Kegiatan tersebut bertujuan memperluas jangkauan informasi mengenai produk yang dihasilkan, yakni 29 buku cerita dwibahasa Indonesia-Lampung.

Kepala Dinas Perpustakaan Lampung, Riski Sofyan, mengatakan buku cerita anak dwibahasa itu dapat menanamkan rasa kecintaan membaca sejak dini. “Kami percaya bahwa buku bukan hanya sebagai alat pembelajaran, melainkan juga sebagai jendela dunia yang membawa anak-anak mengembara ke tempat-tempat baru, menyaksikan petualangan yang menarik, dan memahami nilai-nilai kehidupan,” kata dia.

Riski menekankan pentingnya peran orang tua, guru, dan komunitas dalam mendukung program literasi. “Mari, bersama-sama menciptakan lingkungan yang mendukung kebiasaan membaca, tidak hanya di sekolah, tetapi juga di rumah dan di masyarakat,” ujarnya.

Peran aktif semua pihak akan menjadi fondasi kuat dalam membangun budaya literasi yang berkelanjutan.

 

Nurjanah

Tags: AKSARALAMPUNGBAHASALAMPUNGKANTORBAHASA
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

Wakil Ketua MPR RI

Hari Batik Nasional Momentum Perkuat Relevansi Batik Bagi Generasi Penerus Bangsa

byTriyadi Isworoand1 others
02/10/2025

Bandar Lampung (Lampost.co) – Hari Batik Nasional menjadi momentum untuk memperkuat upaya pelestarian dan inovasi. Ini agar warisan budaya dunia...

MAKN Gelar Musyawarah Nasional, Kukuhkan Pengurus Baru dan Deklarasi Nusantara

MAKN Gelar Musyawarah Nasional, Kukuhkan Pengurus Baru dan Deklarasi Nusantara

byMustaan
02/10/2025

Sragen (lampost.co)– Majelis Adat Kerajaan Nusantara (MAKN) menggelar rangkaian kegiatan nasional di Sragen, Jawa Tengah, pada 26–28 September 2025. Acara...

Gubernur Lampung Perketat Pengawasan MBG usai Kasus Keracunan

Gubernur Lampung Perketat Pengawasan MBG usai Kasus Keracunan

byRicky Marlyand1 others
01/10/2025

Bandar Lampung (Lampost.co) -- Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal menegaskan pemerintah provinsi tidak akan menurunkan standar dalam pelaksanaan program Makan...

Load More
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.