• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Sabtu, 05/07/2025 19:47
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Olahraga Bola

Kabar Gembira! Erick Thohir Konfirmasi Striker Muda Masuk Calon Naturalisasi

Meski absen di Piala AFF U-23 2025, striker muda FC Volendam itu dipersiapkan untuk misi jangka panjang, termasuk Kualifikasi Piala Asia U-23.

Muharram Candra Lugina by Muharram Candra Lugina
04/07/25 - 06:00
in Bola, Olahraga
A A
Kabar Gembira! Erick Thohir Konfirmasi Striker Muda Masuk Calon Naturalisasi

Mauro Zijlstra. (Instagram @maurozijlstra)

Jakarta (Lampost.co) — Ketua Umum PSSI Erick Thohir akhirnya mengonfirmasi kabar gembira yang selama ini dinanti pecinta sepak bola Tanah Air. Striker muda FC Volendam, Mauro Zijlstra, resmi masuk dalam daftar calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

Poin Penting:

  • Mauro Zijlstra sebagai calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

  • Belum bisa tampil di Piala AFF U-23 2025 karena proses administrasi.

  • PSSI menyiapkan striker FC Volendam itu untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.

Walaupun belum bisa memperkuat Garuda Muda di Piala AFF U-23 2025, PSSI menyiapkan namanya untuk ajang berikutnya. Timnas Indonesia U-23 tengah mempersiapkan diri menghadapi Piala AFF U-23 2025 yang akan digelar mulai 15 Juli 2025. Sebagai tuan rumah, Indonesia menyiapkan dua stadion utama, yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Jakarta dan Stadion Patriot Candrabhaga di Bekasi.

Malaysia, Filipina, dan Brunei Darussalam akan menjadi lawan pasukan pelatih Gerald Vanenburg di Grup A. Hanya juara grup yang otomatis melaju ke semifinal, sementara runner-up harus bersaing dengan dua grup lainnya untuk memperebutkan satu tempat tambahan.

Baca juga: Alasan Nova Arianto Tak Panggil Matthew Baker dan Zahaby Gholy

Pengumuman Resmi Erick Thohir

Erick Thohir menyebutkan empat nama calon pemain naturalisasi baru saat dalam pernyataan pers di Indomilk Arena, Rabu, 2 Juli 2025. Tiga di antaranya untuk tim nasional putri, yakni Isabel Kopp, Isabelle Nottet, dan Pauline van de Pol. Satu nama lain yang mencuri perhatian publik adalah Mauro Zijlstra, penyerang 20 tahun yang kini membela klub Belanda, FC Volendam.

“Ada juga Mauro, striker muda kita. Di tim muda dan senior, kita masih kekurangan pemain muda. Semoga ini menambah kekuatan lini depan,” kata Erick Thohir.

Kabar gembira tersebut menjawab spekulasi yang berkembang dalam beberapa bulan terakhir. Tim pencari bakat PSSI sudah memantau Zijlstra yang memiliki darah keturunan Indonesia dari sang ibu sejak awal 2024.

Zijlstra Belum Tampil di Piala AFF U-23 2025

Meski demikian, Mauro Zijlstra belum akan tampil dalam gelaran Piala AFF U-23 2025. Sebab, kemungkinan proses naturalisasi belum selesai hingga pertengahan Juli. Namun, PSSI telah menyiapkan rencana matang untuk Zijlstra.

PSSI mempersiapkan dia untuk tampil pada kualifikasi Piala Asia U-23 2026 pada awal September 2025 di Sidoarjo, Jawa Timur. Penyelesaian administrasi naturalisasi dengan waktu sekitar dua bulan dianggap cukup.

Kehadiran Mauro di Timnas U-23 sangat potensial untuk memperkuat lini depan Garuda Muda. Dia tampil regular di kompetisi muda Eredivisie dengan membantu FC Volendam U-21dengan mencetak sejumlah gol penting.

Strategi Jangka Panjang PSSI

Langkah PSSI yang menggaet Zijlstra menunjukkan komitmen jangka panjang dalam membentuk tim nasional yang kompetitif, baik di level usia muda maupun senior. Zijlstra dengan usianya yang masih muda bisa menjadi investasi penting timnas. Dia bisa menjadi andalan di berbagai ajang, seperti SEA Games, Asian Games, hingga Kualifikasi Piala Dunia mendatang.

Selain itu, naturalisasi striker menjadi strategi penguatan kualitas dan kedalaman skuad. Timnas Indonesia U-23 selama ini masih minim opsi di lini depan, dan Zijlstra hadir sebagai solusi.

Tags: Erick ThohirFC VolendamKualifikasi Piala Asia U-23 2026Mauro Zijlstrapemain naturalisasiPiala AFF U-23 2025PSSITimnas Indonesia U-23
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

FBL-ENG-PR-TOTTENHAM-ARSENAL

Sering Cedera Buat Arsenal Lepas Tomiyasu

by Isnovan Djamaludin
05/07/2025

Jakarta (Lampost.co)—Arsenal mengumumkan secara resmi telah berpisah dengan bek asal Jepang, Takehiro Tomiyasu. Itu terjadi setelah kedua pihak sepakat mengakhiri kontrak...

SE Palmeiras v Chelsea FC: Quarter Final - FIFA Club World Cup 2025

Joao Pedro Bangga Jalani Debut di Chelsea

by Isnovan Djamaludin
05/07/2025

Philadelphia (Lampost.co)—Chelsea berhasil mengamankan tiket semifinal Piala Dunia Antarklub setelah menyingkirkan Palmeiras, Sabtu (5/7/2025) WIB. The Blues menang tipis 2-1...

Trofi Piala Dunia Antarklub FIFA 2025

4 Raksasa Eropa Bentrok di Perempat Final Nanti Malam

by Isnovan Djamaludin
05/07/2025

Jakarta (Lampost.co)—Laga lanjutan perempat final Piala Dunia Antarklub 2025 bakal kembali bergulir pada malam hingga dini hari nanti (5-6 Juli 2025) WIB....

Load More
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.