Bandar Lampung (Lampost.co) – Juru Bicara Satgas Covid-19 Lampung, Reihana, mengklaim capaian vaksinasi di 15 kabupaten dan kota se-Lampung memenuhi target 70 persen.
Ia mengatakan, jumlah tersebut dihitung berdasarkan NIK warga yang divaksin. Dari data yang tercatat semua daerah di Lampung
“Secara NIK semua kabupaten dan kota di atas 70 persen,” kata Kepala Dinas Kesehatan Lampung itu Senin, 3 Januari 2021.
Ia mengatakan, data vaksinasi di situs Kemenkes didapatkan dari laporan fasilitas kesehatan. Sehingga, terdapat perbedaan antara data Pemprov Lampung dan Kemenkes.
Berdasarkan Data Dinkes Lampung, capaian vaksinasi untuk dosis pertama mencapai 76,85 persen atau 5.106.851 jiwa. Sementara dosis kedua baru mencapai 3.103.984 orang atau 46,71 persen.
“Percepatan dilakukan melalui kerja sama dengan berbagai pihak termasuk TNI-POLRI,” kata dia.
Ia mengimbau kepada masyarakat yang belum mendapatkan vaksin segera mendatangi gerai vaksinasi terdekat. Hal itu untuk mendukung penanganan pandemi Covid-19 yang dilakukan pemerintah.
EDITOR
Effran