Jakarta (lampost.co)–Ledakan yang telah terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara saat Salat Jumat, pekan lalu, melukai sekitar 60 orang. Polisi menyelidiki kronologi, pelaku, dan motif insiden. Berikut empat fakta penting dari peristiwa itu :
Fakta Penting 1: Kronologi Ledakan
Pada Jumat, 7 November 2025, SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara diguncang dua ledakan, pertama dari dalam musala dan kedua beberapa menit kemudian di area luar musala. Insiden terjadi tepat saat Salat Jumat berlangsung, membuat siswa dan guru panik serta berlarian menyelamatkan diri.
Fakta Penting 2: Korban
Sebanyak 60 orang mengalami luka-luka akibat ledakan, empat di antaranya kritis dan harus menjalani operasi. Puluhan korban segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.
Fakta Penting 3: Barang Bukti dan Pelaku
Di lokasi, petugas menemukan beberapa benda mencurigakan, termasuk senjata mainan jenis laras panjang dan revolver. Kemudian, dugaan bom rakitan, ikat pinggang hijau, dan remot pengendali. Terduga pelaku, seorang remaja berusia 17 tahun, juga menjadi korban ledakan. Saat ini masih menjalani operasi. Polisi sudah mengantongi identitasnyasi.
Fakta Penting 4: Tanggapan dan Penyelidikan
Motif di balik aksi pelaku masih dalam penyelidikan polisi. Pascainsiden, Presiden Prabowo Subianto menekankan prioritas penanganan korban dan pentingnya kewaspadaan serta kepedulian terhadap lingkungan sekitar, melalui Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi.








