Jakarta (Lampost.co) — YouTube menyediakan fitur sulih suara atau dubbing otomatis dalam berbagai bahasa, salah satunya adalah Bahasa Indonesia. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk dapat dengan mudah menikmati konten dari seluruh dunia tanpa halangan bahasa.
Catatan Penting:
1. YouTube meluncurkan fitur dubbing otomatis dalam Bahasa Indonesia untuk ratusan ribu saluran YouTube Partner Program.
2. Fitur ini memungkinkan pengguna menikmati konten global tanpa halangan bahasa dan mendukung beberapa bahasa, termasuk Bahasa Indonesia.
3. Pemilik saluran dapat mengakses fitur ini melalui YouTube Studio dan memeriksa akurasi dubbing berdasarkan umpan balik pengguna.
YouTube menyampaikan bahwa dubbing otomatis sudah tersedia pada ratusan ribu saluran yang tergabung dalam YouTube Partner Program, terfokus pada pengetahuan dan informasi, dan akan segera diperluas ke jenis konten lainnya.
Saluran yang memenuhi persyaratan akan dapat memanfaatkan fitur ini dengan mengunggah video seperti biasanya tanpa perlu melakukan gal khusus, sebab YouTube akan secara otomatis mendeteksi bahasa video dan membuat versi dubbing dalam bahasa lain.
Baca juga: YouTube Akan Memerangi ‘Clickbait Berlebihan,’ Dimulai di India
Pemilik saluran tersebut akan dapat meninjau video dubbing di YouTube Studio pada bagian Languages, dan dapat membatalkan publikasi atau menghapus dubbing jika kurang sesuai dengan keinginan atau preferensi.
Fitur ini dapat anda temukan pada menu Advanced Settings, memungkinkan pemilik saluran untuk memeriksa akurasi berdasarkan umpan balik pengguna. Beberapa bahasa yang ada dukungan fitur dubbing otomatis ini yaitu bahasa Prancis, Jerman, Hindi, Indonesia, Italia, Jepag, Portugis, dan Spanyol untuk konten berbahasa Inggris.
Mengingat Pilihan Bahasa
Sebaliknya, dubbing akan tersedia dalam bahasa Inggris untuk konten dalam bahasa yang mendapat dukungan itu. YouTube juga akan mengingat pilihan bahasa kreator untuk video selanjutnya. YouTube juga menjelaskan bahwa penonton dapat mencari label Auto-Dubbed untuk membedakan video dengan trek audio di dukung fitur dubbing otomatis ini.
Selain itu, YouTube turut memberikan opsi bagi penonton untuk menonton video dengan audio dalam bahasa asli. Sebelumnya, Google merilis update untuk layanan YouTube Music versi Android dan iOS.
YouTube Music memungkinkan pengguna untuk berbagi lagu tertentu dengan teman atau keluarga. Dan kini pengguna dapat berbagi bagian di waktu tertentu atau timestamp, berguna saat mendengarkan podcast.
Kini, fitur bertajuk Share sheet mendapat dukungan tuas Start at x:xx berukuran kecil di sudut kanan atas layar. Fitur ini berfungsi seperti fitur pada aplikasi YouTube reguler. Yaitu menambahkan jam, menit dan detik pada URL dari lagu atau audio yang di bagikan. Jika pengguna memilih untuk membagikan konten dengan timestamp.
Ikuti terus berita dan artikel Lampost.co lainnya di Google News dan juga di Channel WhatsApp