Metro (Lampost.co) – Kepala Dinas Pendidikan, Thomas Amirico melakukan kunjungan kerja ke pelaksanaan Program KMV Ekskul di SMK Negeri 2 Metro dan SMK Negeri 3 Metro, Selasa, 10 September 2025. Kunjungan tersebut bertujuan memantau sekaligus memperkuat pelaksanaan program pengembangan keterampilan bagi peserta didik di lingkungan sekolah menengah kejuruan.
Dalam kunjungan itu, Thomas Amirico didampingi Ketua Yayasan Siger Language Center (SLC), Dimas Adhitya. Pihak sekolah bersama peserta KMV Ekskul menyambut kedatangan rombongan dengan antusias. Kegiatan berlangsung kondusif dan penuh semangat.
Baca juga: Gubernur Buka KMV Ekskul dan Alumni, 8.500 Peserta Ikuti Program Pengembangan SDM
Selama kunjungan, Kepala Dinas Pendidikan meninjau langsung aktivitas program KMV Ekskul yang sedang berlangsung. Ia juga berdialog dengan para peserta serta memberikan motivasi agar siswa terus mengasah kompetensi dan membangun karakter melalui kegiatan ekstrakurikuler yang terarah dan berkelanjutan.
Thomas Amirico menekankan pentingnya kolaborasi antara sekolah dan mitra strategis dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Menurutnya, program seperti KMV Ekskul memiliki peran strategis dalam menyiapkan lulusan SMK yang siap bersaing di dunia kerja maupun pendidikan lanjutan.
Melalui kunjungan ini, pemerintah daerah berharap dapat memperkuat sinergi antara pemerintah, sekolah, dan Siger Language Center. Yakni dalam mendukung keberlanjutan Program KMV Ekskul, khususnya di SMK Negeri 2 dan SMK Negeri 3 Metro. Dengan sinergi tersebut, harapannya mampu melahirkan generasi muda yang kompeten, berkarakter, dan berdaya saing.
Ikuti terus berita dan artikel Lampost.co lainnya di Google News








