Bandar Lampung (Lampost.co)—Momyes ASI Booster merupakan produk untuk memenuhi kebutuhan asupan bagi ibu hamil dan menyusui. Momyes terus merangkul dan mengedukasi secara masif kepada para ibu hamil dan menyusui untuk memberikan asupan gizi terbaik melalui ASI bagi sang buah hati.
Untuk itu, Momyes menggelar beragam kegiatan menarik bagi para ibu hamil dan menyusui. Salah satu kegiatan spektakulernya yakni Gathering Sahabat Momyes sekaligus buka puasa bersama para ibu hamil dan menyusui dan sahabat Momyes.
Melalui agenda itu, Momyes terus mempererat hubungan antara Momyes dan para ibu. Kegiatan itu berlangsung di Resto Blue Jasmine Jakarta, Minggu, 24 Maret 2024. Peserta yang hadir dalam agenda itu sekitar 50 orang ibu hamil dan menyusui.
Baca Juga: ASI untuk Generasi Indonesia Cemerlang
Sementara itu, Momyes juga turut menghadirkan beberapa narasumber di antaranya Ustadzah Aini Aryani Lc, Bidan Jamilatus Sa’diyah, Selebgram dan Influencer Mommy Eri Fitriyah/Riri Fairus. Konselor Laktasi Momyes Yeni Kiki Simarmata, dan Ahli Gizi Momyes Stefani Ratna Indriati.
Kegiatan itu diawali dengan takziah dari Ustadzah Aini Aryani Lc tentang Keistimewaan Ramadan Bagi Wanita Hamil dan Menyusui.
Selain itu, peserta mendapatkan informasi dari narasumber lainnya tentang penjelasan materi cara-cara menyusui yang benar oleh Konselor Laktasi Momyes.
Materi selanjutnya, penjelasan tentang gizi untuk ibu hamil dan menyusui oleh Ahli Gizi Momyes. Juga penjelasan materi seputaran kehamilan dan Menyusui dari Bidan Jamilatus Sadi’yah
Tak hanya itu, dalam agenda tersebut juga menyajikan sesi berbagai cerita dan pengalaman kehamilan dan menyusui dari Kak Riri Fairus.
Agenda itu juga sekaligus melaunching produk varian terbaru Momyes yaitu Almond Mix Rasa Taro.
Tujuan kegiatan tersebut untuk pendekatan secara personal dari hati ke hati dengan para ibu hamil dan menyusui.
Hal yang tidak kalah penting yakni memberikan informasi bahwa Momyes memiliki ruang Konsultasi Gratis bagi ibu hamil dan menyusui yang membutuhkan pendampingan seputaran kehamilan dan menyusui.
“Momyes senantiasa selalu mengedukasi ibu-ibu hamil dan menyusui tentang boleh tidaknya ibu hamil dan menyusui untuk berpuasa,” ujar dia.
Para peserta antusias mengikuti kegiatan tersebut. “Peserta sangat bersemangat, happy, ceria, dan sangat berkesan untuk peserta yang hadir,” ujar dia.
Pihaknya berharap, Momyes dapat merangkul dan mengedukasi lebih banyak ibu-ibu hamil dan menyusui. Mengedukasi guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti masalah babyblues dan lainnya.
Launching Produk
Sebelumnya Produk Momyes ASI Booster resmi peluncurannya di Hotel Golden Tulip Springhill Lampung, Minggu, 14 Januari 2024. Mengusung tema Mengasihi dengan Cinta.
Owner Momyes Asi Booster Yesica Yestiana mengatakan, Momyes ASI Booster merupakan produk penting bagi para ibu menyusui.
Produk Momyes ASI Booster ada minuman Momyes Almond Mix dan Momkukis. Ibu-ibu menyusui bisa membeli kedua produk Momyes ASI Booster secara online melalui Shopee dan TikTok dengan nama Momyes Indonesia,” kata Yesica.
Kedepanya Yesica akan menyediakan tempat agar ibu-ibu menyusui bisa membeli kedua produk Momyes ASI Booster itu secara langsung.
Yesica menjelaskan kompesisi kedua produk Momyes ASI Booster adalah produk yang ia racik sendiri.
Hal yang melatarbelakangi ia menciptakan Momyes karena ia sempat merasakan kesulitan saat menyusui anak. ASInya yang tersendat membuatnya mencoba produk asi booster yang di pasaran, namun tidak cocok. Kendala itu yang membuat Yesica memutuskan untuk membuat produk itu guna membantu semua ibu menyusui.