Bandar Lampung (Lampost.co)– Sumber Jaya Variasi (SJV) di Jalan HOS Cokroaminoto, Bandar Lampung menawarkan berbagai promo menarik dan spesial untuk pemilik mobil. Promo ini mencakup layanan seperti pemasangan kaca film, laminating jok, coating body, hingga modifikasi aksesoris kendaraan.
Marketing SJV, Ning, menjelaskan bahwa layanan mereka mencakup berbagai jenis mobil, mulai dari city car hingga SUV. Diskon cukup menarik, mulai dari 20% hingga 45% untuk berbagai jenis layanan.
Saat ini, layanan unggulan SJV adalah pemasangan kaca film dan laminating body. Berbagai merek kaca film tersedia, seperti V-Kool, Solarguard, Black Phantom, dan Black Security. Selain itu, menyediakan laminating body dan Paint Protection Film (PPF) berfungsi melindungi bodi kendaraan dari gesekan yang merusak cat.
Baca Juga: BYD Bakal Dominasi Pasar Mobil Listrik di Lampung
“Layanan PPF ini sudah berjalan selama dua tahun. Biaya pemasangan mulai dari Rp25 juta hingga Rp65 juta, tergantung jenis mobil dan tipe PPF yang dipilih,” kata Ning.
Layanan ini disertai garansi produk selama tiga tahun serta perawatan hingga 36 kali atau tiga tahun, mana yang tercapai lebih dahulu.
Pengerjaan PPF membutuhkan waktu minimal satu minggu, sehingga konsumen harus melakukan booking terlebih dahulu.
Coating Body Glosy
Selain PPF, SJV menawarkan layanan coating body. Ini membuat cat mobil lebih terlindungi sekaligus memberikan tampilan mengkilap. Biaya layanan ini mulai dari Rp3 juta hingga Rp8 juta, tergantung jenis coating dan ukuran mobil.
Ia menjelaskan, SJV juga melayani modifikasi dan variasi kendaraan sesuai kebutuhan konsumen. Jok custom menjadi layanan favorit, konsumen dapat berkonsultasi terkait anggaran, keamanan, dan kenyamanan kendaraan.
“Banyak pelanggan kami yang datang untuk memodifikasi jok, mengganti kaca film, hingga perawatan salon mobil. Bahkan mobil keluaran tahun 2000-an pun sering menjadi pelanggan setia kami,” ungkap Ning.
Perbaikan Mobil Penyok
Selain layanan variasi, SJV juga menyediakan layanan perbaikan mobil penyok dengan biaya mulai dari Rp85.000 per titik. Proses pengerjaan ini bisa cepat dan bisa ditunggu.
Sumber Jaya Variasi buka setiap Senin hingga Sabtu, pukul 08.00–17.00 WIB. Mengingat tingginya minat konsumen, terutama pelanggan dari luar kota, konsumen untuk melakukan booking terlebih dahulu dengan menghubungi marketing masing-masing.
Dengan berbagai promo menarik dan layanan unggulan, SJV menjadi pilihan terpercaya untuk pemilik kendaraan yang ingin memodifikasi atau merawat mobilnya.