Bandar Lampung (Lampost.co) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan peringatan dini banjir Kabupaten Lampung Tengah Potensi banjir tersebut karena intensitas curah hujan yang melanda wilayah tersebut.
“Peringatan dini banjir Kabupaten Lampung Tengah, Jumat, 28 Februari 2025 dengan status waspada. Sementara curah hujan mencapai 53.8 mm pukul 20.30 WIB,” tulis Prakirawan BMKG Lampung dalam siarannya.
Kemudian BMKG mengeluarkan peringatan dini banjir level WASPADA untuk Kabupaten Lampung Tengah. Itu akibat hujan dengan intensitas tinggi yang berpotensi menyebabkan genangan luas. Lalu banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dan petir pada beberapa wilayah.
Sementara wilayah yang perlu waspada meliputi Gunung Sugih, Terbanggi Besar, Way Pangubuan, Seputih Agung, Anak Tuha. Bumi Ratu Nuban, Bekri, Bangunrejo, Kalirejo, Punggur, Sendang Agung, Seputih Raman, Seputih Mataram.
Kemudian untuk potensi dampak yang bisa saja terjadi. Pertama, genangan air luas yang dapat menghambat aktivitas dan transportasi. Kedua, banjir lokal hingga banjir bandang pada beberapa daerah rawan. Ketiga, tanah longsor terutama pada wilayah berbukit dan curam. Keempat, angin kencang & petir yang dapat merusak bangunan dan membahayakan masyarakat.
Selanjutnya BMKG memberikan saran langkah antisipasi warga Lampung Tengah. Pertama, waspada terhadap kenaikan debit air sungai dan potensi banjir mendadak. Kedua, pastikan saluran air tetap bersih untuk mencegah luapan air. Ketiga, hindari aktivitas luar ruangan saat hujan deras dan potensi petir. Keempat, siapkan jalur evakuasi dan barang penting pada tempat aman. Kelima, pantau informasi terbaru dari BMKG dan instansi terkait.