Bandar Lampung (Lampost.co) — Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) terbilang tetap atau stagnant pada Minggu, 15 September 2024.
Berdasarkan data dari situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp1.439.000. Sehingga harga emas Antam ini sama dengan harga yang tercetak pada Sabtu, 14 September 2024 kemarin.
Sementara untuk harga buyback emas Antam berada di Rp1.285.000 per gram. Harga tersebut juga sama dari harga pada Sabtu, 14 September 2024 kemarin.
Baca Juga:
Harga Emas 13 September 2024 Naik Rp20 Ribu
Berikut harga emas batangan Antam dalam pecahan 0,5 hingga 1.000 gram per Sabtu, 14 September 2024.
Harga emas 0,5 gram: Rp769.500, harga emas 1 gram: Rp1.439.000, dan harga emas 2 gram: Rp2.818.000.
Kemudian harga emas 3 gram: Rp4.202.000, harga emas 5 gram: Rp6.970.000, dan harga emas 10 gram: Rp13.885.000,
Selanjutnya, harga emas 25 gram: Rp34.587.000, harga emas 50 gram: Rp69.095.000, dan harga emas 100 gram: Rp138.112.000.
Selain itu, harga emas 250 gram: Rp345.015.000, harga emas 500 gram: Rp689.820.000, dan harga emas 1.000 gram: Rp1.379.600.000.
Adapun harga tersebut belum termasuk pajak.