KEINGINAN masyarakat Desa Rulungraya untuk memiliki akses jalan yang baik untuk bisa ke desa lain segera terwujud. Pemerintah desa setempat bersama masyarakat swadaya membuka jalan baru sepanjang 1.000 meter.
Puluhan masyarakat secara sukarela bersama pemerintah desa membuat badan jalan untuk jalan baru sebagai akses penghubung menuju desa lain yang ada di sebelah desa.
Kepala Desa (Kades) Rulungraya, Maryoto, mengatakan pembukaan badan jalan baru ini letaknya di Dusun Sukananti 2, RT 004. Panjang jalan 1.000 meter ini merupakan swadaya masyarakat desa.
“Pembukaan aksen jalan ini bukan dari dana desa atau lainnya. Ini murni hasil gotong royong bersama masyarakat,” katanya, Rabu (18/8).
Dia menjelaskan pihaknya mencanangkan pembangunan harus berkelanjutan dan berguna bagi masyarakat ke depannya. Oleh sebab itu, sepakat secara bersama untuk menggarap badan jalannya terlebih dahulu dan merapikannya nanti.
Kaur Perencanaan Desa Rulungraya Yudi Haryono menambahkan antusias warga untuk mengikuti gotong royong cukup tinggi karena yang datang sekitar 50 orang. “Antusias warga untuk gotong royong masih kuat di sini jadi kalau untuk kepentingan masyarakat semua mau ikut kerja,” ujarnya.
Camat Natar Eko Irawan mengatakan di sebuah desa ayang paling utama adalah kebersamaan semangat gotong royong sehingga ringan saat mengerjakannya. Pemerintah sangat meyakini dengan bergotong royong desa akan maju.
“Ini bisa menjadi contoh positif dan desa lainnya layak untuk menirunya. Ada kemauan membuka jalan seperti ini kemudian merembukkannya dan sepakat mengerjakan bersama-sama. Majunya wilayah bergantung majunya sebuah desa, kalau desa maju yakinlah kabupaten ini pasti ikut maju,” katanya. (EBI/D1)