Lampungpost.id–Meski belun berakhir, arus balik pengguna yang menggunakan moda transportasi laut dari Pulau Sumatera ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni,Lampung Selatan mulai melandai pagi ini, Senin, 1 Mei 2023.
Pantauan Lampost.co, dua kantong parkir yang biasa digunakan untuk menampung kendaraan roda empat kosong.
Sementara di kantong parkir Dermaga Eksekutif hanya ada dua lajur kendaraan roda empat yang hendak masuk ke kapal Port Link III yang telah sandar pukul 07.40 WIB.
Baca Juga: Arus Balik Pelabuhan Bakauheni Pada Minggu Pagi hingga Siang Ramai Lancar
Kapal yang mampu memuat 300 kendaraan itu menurunkan penumpang pejalan kaki, truk, bus, hingga kendaraan pribadi.
Salah satu pedagang oleh-oleh di teras Dermaga Eksekutif Agus mengatakan kondisi ini lebih sepi dari Minggu pagi kemarin. “Kalau biasanya masih ada lah banyak. Mungkin mobil makin bertambah nanti siang,”kata dia.
Baca Juga:Arus Balik di Pelabuhan Panjang-Ciwandan Tercatat Hanya 192 Orang
Akibat lengang, kendaraan roda empat langsung masuk ke kapal tanpa berputar ke kantong parkir Dermaga I Reguler dan Jalur bus.
Posko Bakauheni
Berdasarkan data Posko Bakauheni selama 12 jam periode 30 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB, realisasi total penumpang mencapai 77.599 orang.
Angka itu naik 109% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 37.187 orang.
Baca Juga: Aktivitas Pelabuhan Bakauheni H+7 Kembali Padat
Tercatat realisasi kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 10.025 unit atau naik 293% dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 2.548 unit.
Sementara, kendaraan roda empat mencapai 8.440 unit atau naik 85% dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 4.561 unit.
Sedangkan, truk logistik yang telah menyebrang dari Sumatera ke Jawa mencapai 775 unit atau turun 39% dibandingkan realisasi periode yang sama di tahun lalu sebanyak 1.266 unit.
Total seluruh kendaraan tercatat 19.472 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa pada H+7 atau naik 128% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 8.555 unit.
Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga H+7 tercatat 1.159.571 orang atau turun 1% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 1.172.447 orang.
Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 247.010 unit atau turun 3% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 255.265 unit. (AJI)