POLRES Pringsewu akan menggelar vaksinasi merdeka pada Kamis (5/8) ini. Pelaksanan vaksinasi dipusatkan di Mapolres dan sejumlah lokasi dengan jadwal yang akan disesuaikan.
Kabag Ops Polres Pringsewu AKP Martono, menyatakan ini adalah untuk menyukseskan program vaksinasi nasional sekaligus menyambut HUT Ri Ke-76 tahun 2021.
Dia menyatakan adapun yang menjadi tujuan atau sasaran vaksinasi periode kedua adalah masyarakat berusia 18 tahun ke atas, dalam keadaan sehat dan belum pernah divaksin.
Kabag menjelaskan vaksinasi periode kedua ini merupakan kiriman dari Polda Lampung yatu vaksin covid-19 jenis sinovac sejumlah 200 vial atau setara dengan 2000 dosis vaksin.
Menurutnya vaksinasi ini akan berlangsung selama delapan hari yakni pada 5, 7, 9, 12, 14, 16, 19, 21 Agustus 2021. “Bagi masyarakat yang akan mengikuti vaksinasi cukup membawa KTP, memakai masker dan sudah sarapan pagi terlebih dahulu,” ungkapnya.
Kemudian bagi masyarakat yang sudah pernah melaksanakan vaksinasi dosis pertama yang diselenggarakan Polres Pringsewu tetapi belum sempat mengikuti vaksin dosis kedua juga bisa hadir untuk menerima suntikan vaksin kedua.
Sementara di Lampung Tengah, seratusan warga antusias mendatangi gerai vaksinasi presisi untuk masyarakat di mapolres setempat, Rabu (4/8).
Kabag Sumda Kompol Heri Sugito melalui Paurkes Poliklinik Polres Lampung Tengah dr Denny Selendra menjelaskan terdapat 127 orang yang datang dan terdapat 120 warga yang divaksin kemarin.
“Sisanya, tujuh orang, ditunda karena berbagai sebab. Ada yang menderita diabetes, deman, tensi tinggi, dan infeksi ginjal. Ada juga yang harus menunda vaksinasi karena baru sepekan keluar dari isolasi mandiri,” ujarnya.
Masyarakat yang melaksanakan vaksinasi diminta tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes), seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi mobilitas, dan menghindari kerumunan. (WID/WAH/S1)