Jakarta (Lampost.co) – Rossa siap menggelar konser Here I Am di Indonesia Arena, Jakarta, pada 23 Mei 2025. Konser itu menjadi salah satu pertunjukan musik terbesar dalam kariernya dengan berbagai teknologi terbaru yang akan memanjakan penonton.
“Aku ingin menghadirkan teknologi terbaru di panggung dan area lobi konser,” ujar Rossa dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Rabu, 5 Maret 2025.
Teknologi itu mencakup efek pencahayaan spektakuler, layar LED berukuran besar, pertunjukan laser, dan hologram yang talenta lokal kerjakan. Dia memastikan pengalaman itu berbeda dari konser-konser sebelumnya.
Inspirasi dan Makna Here I Am
Sementara itu, Rossa mengungkapkan konser itu terinspirasi dari perjalanan panjangnya di industri musik dan pengalamannya sebagai juri dalam berbagai ajang pencarian bakat. Nama Here I Am menjadi simbol perayaan kariernya sekaligus ajakan untuk lebih mencintai diri sendiri.
Setelah konser di Jakarta, Here I Am juga akan berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, pada 14 Juni 2025 dan di Singapura pada 8 November 2025.
Harga Tiket Konser Here I Am 2025
Tiket konser Here I Am tersedia dalam beberapa kategori dengan harga mulai Rp350 ribu hingga Rp3,5 juta.
– Diamond: Rp 3.500.000
– Gold Center: Rp 2.200.000
– Gold: Rp 1.750.000
– Silver Center: Rp 1.500.000
– Silver: Rp 1.200.000
– Bronze Center: Rp 450.000
– Bronze: Rp 350.000
– Festival Right: Rp 600.000
– Festival Left: Rp 600.000
Kategori Diamond Plus juga tersedia, tetapi harga belum termasuk pajak dan biaya administrasi. Konser itu bisa menjadi salah satu pertunjukan paling spektakuler pada 2025 dengan konsep megah dan teknologi inovatif.