Jakarta (Lampost.co)—– Kesetiaan dan cinta sejati tak berakhir di pemakaman. DJ Koo atau Koo Jun Yup, suami dari mendiang aktris dan ikon Asia Barbie Hsu, menunjukkan cinta luar biasa yang tak luntur oleh kematian.
Sejak kepergian Barbie Hsu pada 2 Februari 2025, DJ Koo di ketahui mengunjungi makam istrinya setiap hari, sebagai bentuk penghormatan dan cinta mendalam yang terus ia rasakan.
Hal ini terungkap oleh penyanyi senior Taiwan, Bai Bingbing, dalam wawancara eksklusif dengan media lokal EToday. Bai Bingbing, yang terkenal publik karena ketegarannya setelah kehilangan anaknya sendiri dalam tragedi penculikan pada tahun 1997. Ia membagikan kisah menyentuh saat ia berbincang dengan ibunda mendiang Barbie Hsu.
“Ibunya mengatakan kepada saya bahwa Jun Yup mengunjungi makam Barbie Hsu di Jinbaoshan setiap hari. Dan ia sangat tersentuh dan mengatakan itu dengan mata berkaca-kaca,” ujar Bai Bingbing.
Luka yang Masih Terbuka
Tak hanya DJ Koo, adik Barbie Hsu, Xu Xidi (lebih dikenal sebagai Dee Hsu), juga masih berjuang menerima kenyataan kehilangan. Menurut Bai Bingbing, rasa kehilangan itu terasa begitu dalam dan belum juga memudar.
“Ia (Ibunda Hsu) juga bilang Jun Yup dan Xu Xidi belum bisa lepas dari rasa sakit atas kehilangan mereka,” tambah Bai.
Kehilangan Barbie Hsu merupakan pukulan berat bagi keluarga. Aktris kelahiran 6 Oktober 1976 itu meninggal secara mendadak dalam perjalanan keluarga ke Jepang. Penyebab kematian dugaannya akibat komplikasi pneumonia setelah terserang flu, yang menyerang sistem pernapasannya. Ia menghembuskan napas terakhirnya pada usia 48 tahun.
Cinta Tanpa Batas Waktu
Setelah prosesi kremasi di Jepang pada 5 Februari, DJ Koo membawa abu istrinya kembali ke Taiwan dan menggelar upacara penghormatan pada 6 Februari. Hari itu pula, DJ Koo membagikan pesan menyayat hati di Instagram pribadinya, mencerminkan duka yang tak bisa digambarkan dengan kata-kata.
“Saat ini saya merasakan sakit dan kesedihan yang tak terlukiskan, menjalani masa yang terasa seperti bagian dalam tubuh saya terkoyak. Saya tidak punya kekuatan untuk berbicara, dan saya juga tidak ingin berbicara,” tulisnya.
Pesan tersebut sontak membuat penggemar dan rekan selebriti terenyuh, membanjiri kolom komentar dengan ucapan belasungkawa dan dukungan moral.
Dukungan dari Sesama Ibu yang Kehilangan
Dalam perbincangan hangat antara Bai Bingbing dan Ibunda Barbie, terselip permintaan yang begitu manusiawi: “Bagaimana caranya mengatasi rasa sakit kehilangan anak?” Sebuah pertanyaan yang hanya bisa terjawab oleh mereka yang pernah mengalami luka serupa.
“Saya mengatakan kepadanya, ‘Saya menangis selama 20 tahun setelah kehilangan putri saya. Silakan hubungi saya kapan pun Anda perlu bicara,’” kata Bai Bingbing, dengan suara yang meliputi emosi.
Warisan Barbie Hsu
Barbie Hsu terkenal luas berkat perannya sebagai Sanchai dalam drama legendaris Meteor Garden. Selain karier gemilangnya di dunia hiburan Asia.
Ia juga terkenal sebagai pribadi penuh kasih, ibu penyayang, dan istri yang setia. Pernikahannya dengan DJ Koo pada tahun 2022 mengejutkan publik. Namun juga mendapat sambutan hangat karena menganggap sebagai kisah cinta yang melebihi ruang dan waktu. Mulai sejak masa muda mereka di awal 2000-an dan terjalin kembali setelah hampir dua dekade terpisah.