Jakarta (Lampost.co)— Artis seklaigus presenter Teuku Zacky menjadi salah satu saksi di sidang cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Teuku Zacky mengaku tidak ada paksaan saat ia diminta menjadi saksi dalam sidang cerai tersebut.
Ia merasa ini adalah tanggung jawabnya, juga ada beban moral sendiri. Oleh akrena itu ia mau menjadi saksi.
Zacky juga menegaskan rasa sayang kepada keduanya.
“Salah satu bentuk tanggung jawab dan beban moral saya aja sih ke Baim dan Paula. Saya sayang sama Baim dan Paula, dua-duanya,” ujar Teuku Zacky.
Baca juga: Teuku Zacky Jadi Saksi dalam Sidang Cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven
Teuku Zacky menjelaskan adalah mak comblang antara Baim Wong dan Paula Verhoeven. Pernikahan antara Baim Wong dan Paula Verhoeven juga Teuku Zacky sebut tidak ada unsur paksaan.
“Yang pasti mereka awalnya berlandaskan cinta. Bukan untuk main-main atau yang lain,” tutur Teuku Zacky.
Tak ada penyesalan dari bintang film Lukisan Ratu Kidul itu soal perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven.
“Tidak ada yang perlu kita sesali, yang pasti kita harus memikirkan bagaimana ke depannya,” pungkasnya.
Saat menjalani persidangan, Teuku Zacky banyak mendapat dua pertanyaan. Tapi kala ditanya lebih lanjut ia tidak bisa menjelaskan karena sudah masuk materi persidangan.