Way Kanan (Lampost.co) – UPT SMPN 7 Banjit memperingati Hari Guru Nasional, Selasa, 25 November 2025. Guru menginspirasi mewujudkan bangsa berprestasi. Kegiatan berlangsung dengan penuh khidmat melalui pelaksanaan upacara pada halaman sekolah.
Kegiatan ini terikuti oleh seluruh dewan guru, staf tata usaha, serta peserta didik dari kelas VII, VIII, dan IX.
Kepala UPT SMPN 7 Banjit, Aan Frimadona Roza, bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, ia membacakan sambutan resmi dari Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia.
Kemudian pemerintah menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh guru Indonesia. Apalagi yang terus mendidik dengan hati, membentuk karakter peserta didik. Serta mengemban tugas dengan penuh kesabaran di tengah pesatnya perkembangan teknologi.
“Guru adalah pelita yang tidak pernah padam. Kemudian ketika perubahan zaman dan tantangan digitalisasi, guru tetap menjadi pondasi utama. Terlebih dalam membangun karakter generasi bangsa,” ujarnya saat membacakan isi amanat pembina upacara.
Selain itu, Aan Frimadona Roza juga secara pribadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru UPT SMPN 7 Banjit. Kemudian telah mencurahkan tenaga, pikiran, dan dedikasi tanpa batas untuk kemajuan sekolah dan peserta didik.
“Guru Menginspirasi, Bangsa Berprestasi menjadi salah satu tema pada hari ini. Terima kasih kepada seluruh guru yang telah bekerja dengan hati. Semoga kita bersama dapat mengantarkan anak-anak kita menuju Generasi Emas 2045,” jelasnya.
Usai upacara, acara berlanjut dengan pemberian bingkisan dan kegiatan tukar kado antar guru. Ini sebagai bentuk kebersamaan, kekeluargaan, dan apresiasi internal dalam memperingati Hari Guru Nasional tahun ini.
Kegiatan berlangsung hangat dan penuh makna, menjadi momentum untuk memperkuat semangat para pendidik. Apalagi dalam menjalankan tugas mulia dunia pendidikan.








