Bandar Lampung (Lampost.co) — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung menyalurkan 750 paket sembako, 202 kasur lipat kepada siswa dan guru SMA di Bandar Lampung terdampak banjir, Senin, 10 Maret 2025.
Kepala Disdikbud Lampung, Thomas Amirico mengungkapkan, bantuan ini merupakan donasi dari lingkungan pendidikan di Lampung. Tujuannya untuk meringankan beban siswa dan guru yang terdampak banjir.
Penyaluran bantuan terpusat di Bandar Lampung karena menjadi wilayah yang paling terdampak banjir. “Sehingga bantuan bagi siswa dan guru di wilayah Bandar Lampung,” ungkapnya saat menyalurkan bantuan di SMAN 8 Bandar Lampung.
Pelajar Pancasila
Ketua MKKS SMA Lampung, Hendra Putra menyampaikan, penggalangan dana itu merupakan implementasi profil pelajar Pancasila yakni gotong royong. Kegiatan itu sekaligus memberikan penguatan profil pelajar pancasila kepada para peserta didik.
“Ini adalah pengaplikasian salah satu profil pelajar Pancasila salah satunya adalah sikap gotong royong dalam kurikulum merdeka,” katanya.
Ia menjelaskan, donasi itu dari satuan pendidikan di 15 kabupaten/kota. Dari pengumpulan itu, MKKS mendapatkan dana sebesar Rp260.910.800.