Bandar Lampung (Lampost.co) — Pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela (Mirza-Jihan) memenangkan perolehan suara pemilihan gubernur Lampung dan wakil gubernur Lampung dalam pilkada serentak 2024. Sementara itu, KPU 15 kabupaten/kota telah merampungkan pleno rekapitulasi suara untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur Lampung serta pemilihan bupati dan wakil bupati serta wali kota dan wakil wali kota.
Di sisi lain, dari pleno 15 kabupaten/kota tersebut, pasangan calon (Paslon) nomor urut 1 Arinal Djunaidi Sutono meraih 688.483 suara. Sementara itu, paslon nomor urut 2 Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela unggul telak dengan raihan 3.159.467 suara. Saat ini, KPU kabupaten/kota juga sedang menyerahkan hasil pleno berbentuk dokumen D hasil kabupaten/kota, ke KPU Provinsi Lampung.
Ketua KPU Provinsi Lampung Erwan Bustami mengatakan bahwa KPU 15 kabupaten/kota di Provinsi Lampung sudah merampungkan pleno penghitungan suara Pilkada. Ia juga menjelaskan bahwa hingga 5 Desember 2024 sore baru 12 kabupaten/kota yang sudah menyerahkan dokumen D hasil pleno ke KPU Lampung. Dengan demikian, masih ada tiga kabupaten yang belum menyerahkan dokumen hasil.
“Selain itu, ada 3 kabupaten yang masih di perjalanan untuk menyerahkan dokumen D hasil. Adapun ketiga kabupaten yaitu Tulangbawang Barat, Way Kanan, dan Pesisir Barat,” ujarnya, Kamis, 5 Desember 2024.
Erwan juga menerangkan usai penghitungan suara, KPU kabupaten/kota juga masih harus menunggu 3 hari apakah ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Ia juga menyatakan jika hasil suara dalam buku registrasi perkara konstitusi (BRPK) tidak masuk dalam perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU), maka KPU akan menggelar pleno terbuka untuk menetapkan calon terpilih pada pilkada tahun 2024.
“Sementara itu, pleno tingkat provinsi berlangsung setelah dokumen D hasil pleno 15 kabupaten kota tiba di KPU Lampung. Adapun rencananya pekan ini,”katanya.
Raihan Suara
Adapun perincian raihan suara per kabupaten/kota ;
Bandar Lampung
1. 49.687
2. 332.704
Metro
1. 15.797
2. 97.760
Pesisir Barat
1. 19.899
2. 72.104
Way Kanan
1. 56.619
2. 183.052
Tanggamus
1. 37.275
2. 264.936
Lampung Barat
1. 25.217
2. 151.662
Pringsewu
1. 35.744
2. 179.435
Lampung Tengah
1. 85.155
2. 429.779
Lampung Utara
1. 46.940
2. 263.316
Mesuji
1. 11.547
2. 107.317
Lampung Timur
1. 101.476
2. 386.739
Pesawaran
1. 62.568
2. 168.545
Tulangbawang
1. 29.499
2. 159.116
Tulangbawang Barat
1. 33.238
2. 114.611
Lampung Selatan
1. 77.822
2. 399.234