Bandar Lampung (Lampost.co) — Polda Lampung menjamin keamanan pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi Pemilihan Umum (Pemilu) oleh KPU Lampung yang berjalan selama tiga hari dari Rabu 6 sampai 8 Maret 2024.
Menurut Jendral Bintang Dua, Polda Lampung dan jajaran sudah mendirikan posko-posko dan baracuda yang ada sekitar lingkungan Novotel Lampung tempat berjalannya rekapitulasi.
“Kami sudah bertukar pikiran bersama KPU, dalam rangka menyukseskan kegiatan pleno tingkat Provinsi dan berjaga selama 24 jam,” katanya, Rabu, 6 Maret 2024.
Selain itu, kata Mantan Kapolres Lampung Utara ini, pengamanan ketat pada pintu masuk ruang Pleno Rekapitulasi Pemilihan Umum tahun 2024. Mulai dari pengecekan barang menggunakan mesin x-ray serta metal detector.
“Mesin x-ray untuk mengidentifikasi adanya senjata tajam atau zat yang berbahaya dalam tas,” katanya.
Kepolisian juga meminta dukungan kepada semua pihak, untuk sama-sama menjaga ketertiban selama pelaksanaan proses rapat pleno berlangsung. Puluhan personel Polda Lampung dan Polresta berjaga sekitar lokasi acara.
“Harapannya agar proses ini berjalan aman, tertib, dan lancar hingga semua masyarakat Lampung dapat menerima manfaatnya. Saya yakin kita bisa,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua KPU Lampung Erwan Bustami menyampaikan sampai saat ini Pleno rekapitulasi penghitungan suara aman dan lancar. Semoga tidak ada gangguan dari pihak luar .
“Belangsung selama tiga hari, tapi kalau masih belum selesai kemungkinan diteruskan karena kami punya waktu sampai 10 Maret,” ujarnya.