Bandar Lampung (Lampost.co) — Harga sejumlah bahan pokok di Bandar Lampung belum menunjukkan penurunan signifikan setelah momen Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Poin penting :
1. Pasca Nataru harga sejumlah komoditas masih bertahan harganya.
2. Harga cabai rawit masih tergolong tinggi dan bervariasi tergantung kualitas.
3. Kondisi pasokan masih cukup aman, walaupun permintaan sempat meningkat.
Pedagang Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung, Wito, mengatakan harga beberapa komoditas utama masih bertahan pada level yang sama seperti saat Nataru.
Menurutnya, bawang merah saat ini harganya kisaran Rp38 ribu per kilogram, sedangkan bawang putih berada pada harga Rp36 ribu per kilogram.
“Harganya masih sama seperti Nataru. Bawang merah sekitar Rp38 ribu per kilo, bawang putih Rp36 ribu per kilo,” ujar Wito, Senin, 5 Januari 2026.
Untuk komoditas cabai, Wito menyebut harga cabai rawit masih tergolong tinggi dan bervariasi tergantung kualitas. Saat ini, cabai rawit kisaran harga Rp65 ribu per kilogram.
Baca juga : Perkuat Pengawasan Harga dan Ketersediaan Kebutuhan Bahan Pokok
“Cabai rawit sekitar Rp65 ribu per kilo, itu tergantung kualitas. Belum turun banyak juga,” kata dia.
Ia menjelaskan kenaikan harga sebenarnya sudah terjadi sekitar dua pekan lalu menjelang Nataru.
Meski demikian, Wito menilai kondisi pasokan masih cukup aman, walaupun permintaan sempat meningkat saat momen libur akhir tahun.
“Naiknya itu sudah sekitar dua minggu lalu jelang Nataru. Waktu itu permintaan tinggi, tapi stok masih terjaga sampai sekarang,” ujar dia.
Harga Bapok Stabil
Sementara itu, berdasarkan Sistem Informasi Harga Bahan Pokok (SIAGA Bapok) Kota Bandar Lampung, harga rata-rata bahan pokok seluruh pasar tradisional pada 5 Januari 2026 menunjukkan pergerakan yang relatif stabil, meski sebagian komoditas masih berada pada level tinggi.
Data SIAGA Bapok mencatat bawang merah berada pada harga rata-rata Rp40.625 per kilogram, sedangkan bawang putih honan tercatat Rp35.250 per kilogram.
Adapun cabai rawit merah caplak berada pada angka Rp59.375 per kilogram, dan cabai merah keriting sebesar Rp43.000 per kilogram.
Untuk komoditas pangan pokok lainnya, beras medium Bulog tercatat dengan harga rata-rata Rp12.538 per kilogram, sementara gula pasir curah rosebrand berada pada angka Rp17.562 per kilogram. Harga minyak goreng Minyak Kita tercatat Rp16.662 per liter.
Pada kelompok protein hewani, telur ayam ras tercatat sebesar Rp28.875 per kilogram, daging ayam ras seharga Rp38.375 per kilogram, dan daging sapi has dalam/super mencapai Rp117.500 per kilogram.








