Kotabumi (Lampost.co)—Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Inpres Teluk-Sriwidodo, Desa Jagang, Kecamatan Blambangan Pagar, Kabupaten Lampung Utara, Kamis (11/7/2024).
Peresmian itu, merupakan akhir perjalanannya dalam kunjungan kerja di kabupaten tertua di Lampung itu. Sebelumnya Presiden mengunjungi Pasar Central Kotabumi dan berdialog dengan masyarakat dan pedagang di sana.
Serupa dengan kunjungan sebelum-sebelumnya, orang nomor satu yang masa jabatannya akan berakhir pada November 2024 itu juga memberikan bantuan serta sembako kepada warga di pasar tradisional Lampung Utara tersebut.
Dalam prasasti jalan tersebut tertulis pembangunan jalan inpres tersebut sepanjang 6 km. Dengan anggaran menelan Rp36 miliar yang berasal dari APBN, dalam bentuk instruksi presiden (inpres).
“Kita tahu, ini adalah jalan produksi. Akan mempercepat pengangkutan mobilitas barang dan orang,” kata Presiden Joko Widodo dalam sambutannya sebelum meresmikan jalan inpres Desa Jagang petang.
Ruas jalan di Kabupaten Lampung Utara itu, menurutnya, merupakan salah satu dari pembangunan 16 ruas sepanjang 102 km di 11 kabupaten/kota di Provinsi Lampung dengan total dana Rp106-an miliar.
“Kalau saya lihat tadi, jalan mulai bagus tapi masih ada 1, 2, 3, 4, 5, dan 6 yang masih perlu penanganan serius. Dan dengan membaca bismilahirahmaninirrahim saya resmikan pembangunan jalan ini,” ujar Presiden.
Dalam kesempatan itu, Jokowi membagikan sembako serta ratusan kaus khas Kepala Negara.