Kotabumi (lampost.co)–PJ Bupati Lampung Utara, Aswarodi mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk hidup sehat (PHBS).
Salah satunya dengan rutin melaksanakan olah raga, seperti senam pagi (aerobik) sebelum memulai aktivitas.
Pada Jumat, 2 Agustus 2024, para pegawai aerobik usai apel pagi, diiringi lagu kekinian. Seperti lagu khas Lampung dengan genre milenial Cak – Culai Nabuy – Nabuy, dan lagu Kalimantan, Maliha turut memeriahkan.
Tampak kemeriahan dan senyum semringah dari peserta, khusus ASN mulai dari tingkatan paling bawah sampai dengan pejabat terasnya.
Juga, nampak keakraban di sesama mereka. Teman sejawat tanpa membeda – bedakan pangkat dan jabatan. Sehingga semua membaur menjadi satu.
“Dengan jiwa dan raga yang sehat, dapat mendorong kinerjanya jajaran. Selain mendorong program pemerintah, juga berimplikasi terhadap masyarakat. Khususnya berhubungan dengan kebutuhan dasarnya,” ujar PJ Bupati Lampura, Aswarodi.
Ia berharap kegiatan tersebut dapat menular, serta terus terlaksana di masa – masa mendatang. Tidak hanya di lingkup Pemkab Lampung Utara, akan tetapi juga di masyarakat.
“Ini juga mendukung program pemerintah, dalam aplikasi PHBS. Sehingga masyarakat dapat tetap bugar dan berpikir cerdas membangun keluarganya,” tambahnya.
Dalam aksi Jumat sehat itu, pejabat bupati dan jajaran juga melaksanakan kegiatan bersih – bersih. Seperti dilaksanakan di Islamic Center Kotabumi. Dalam menjaga kebersihan dan keindahan kota.