GUNUNG SUGIH (Lampost.co) — Sebanyak 596 Pegawai Negeri Sipil (PNS) baru, ambil sumpah janji di Gedung Sesat Agung ,Nuwo Balak ,Gunung Sugih. Bupati lampung tengah, Loekman Djoyosoemarto hadir dalam sumpah janji tersebut beserta jajaran.
Dari jumlah 596 PNS, 311 PNS tercatat sebagai guru yang akan di tempatkan dan tersebar di 28 Kecamatan.
Sementara sisanya bertugas sebagai tenaga kesehatan, PNS teknis dan struktural di berbagai dinas dan instansi.
Loekman menjelaskan, pengambilan sumpah janji ini bertujuan agar PNS memiliki jiwa pengabdian, bersikap jujur dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas.
Loekman juga berpesan kepada para PNS baru di lingkungan Pemkab Lampung Tengah agar menjadi contoh dan teladan dalam kehidupan sehari-hari.