Thursday, October 30, 2025
  • Login
Universitas Teknokrat Indonesia
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Universitas Teknokrat Indonesia
No Result
View All Result
Home Berita

Teknokrat Gelar Jalan Sehat, Rektor Ajak Sivitas Akademika Hidup Sehat dan Bugar

October 19, 2025
in Berita
Teknokrat Gelar Jalan Sehat, Rektor Ajak Sivitas Akademika Hidup Sehat dan Bugar
237
VIEWS

Bandar Lampung (Lampost.co) – Keluarga besar Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) menggelar kegiatan jalan sehat (fun walk) bertema “Happy Walk, Healthy Life” di halaman Rektorat kampus setempat, Sabtu (19/10/2025). Kegiatan ini diikuti oleh sivitas akademika, dosen, tenaga kependidikan, serta masyarakat umum yang memadati area kampus sejak pagi hari.

Kegiatan dilepas langsung oleh Rektor UTI Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE, MBA, didampingi Pembina Yayasan Hj. Hernaini, SS, M.Pd., Pengawas Yayasan Yunita Maya Putri, SS, SH, MH, dan Wakil Rektor Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM.

Dalam sambutannya yang diwakilkan kepada Wakil Rektor, Rektor Nasrullah mengajak seluruh peserta untuk menjadikan olahraga sebagai bagian dari gaya hidup sehat di lingkungan kampus.

“Kesehatan adalah anugerah yang sangat berharga. Melalui jalan sehat seperti ini, kita tidak hanya berolahraga tetapi juga mempererat kebersamaan dan semangat positif di kampus,” ujarnya.

 

Ia menekankan pentingnya menjaga kebugaran agar sivitas akademika dapat memberikan kinerja terbaik bagi universitas.

“Momentum jalan sehat ini semoga menjadi pemicu agar seluruh keluarga besar Teknokrat bugar, produktif, dan menjadikan olahraga sebagai kebiasaan harian,” kata Nasrullah.

 

Rute jalan sehat menempuh jalur sepanjang Jalan Zainal Abidin Pagaralam hingga berputar di sekitar Terminal Rajabasa, sebelum kembali finis di area kampus Teknokrat. Kegiatan berlangsung meriah dan penuh antusiasme peserta.

Usai jalan sehat, peserta mengikuti senam zumba bersama di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM Nasrullah Yusuf, yang dilanjutkan dengan pembagian hadiah dan doorprize menarik dari panitia.

Menurut Wakil Rektor Dr. H. Mahathir Muhammad, kegiatan seperti ini menjadi bentuk nyata kepedulian universitas terhadap kesejahteraan dan kesehatan civitas akademika.

“Universitas Teknokrat Indonesia tidak hanya unggul dalam prestasi akademik, tetapi juga dalam membangun budaya hidup sehat dan bahagia di lingkungan kampus,” ujarnya.

 

Melalui kegiatan ini, Universitas Teknokrat Indonesia berharap semangat hidup sehat dapat terus melekat dalam aktivitas sehari-hari sivitas akademika, sejalan dengan visi UTI sebagai Kampus Terbaik ASEAN yang unggul dalam prestasi, inovasi, dan karakter.

Tags: #teknokratcivitasfunkampusrektorUTIwalk
Previous Post

Mahasiswa Teknokrat Kembangkan PLTS Off Grid untuk Pencahayaan Kumbung Jamur

Next Post

Semarak Senam Zumba Warnai Jalan Sehat Keluarga Besar Universitas Teknokrat Indonesia

Next Post
Semarak Senam Zumba Warnai Jalan Sehat Keluarga Besar Universitas Teknokrat Indonesia

Semarak Senam Zumba Warnai Jalan Sehat Keluarga Besar Universitas Teknokrat Indonesia

Universitas Teknokrat Indonesia Gelar Kompetisi Futsal Pelajar se-Lampung, Sambut Antusiasme Tinggi

Universitas Teknokrat Indonesia Gelar Kompetisi Futsal Pelajar se-Lampung, Sambut Antusiasme Tinggi

Mahasiswa UTI Rizki Andika Irawan Torehkan Emas Pencak Silat, Kampus Bangga

Mahasiswa UTI Rizki Andika Irawan Torehkan Emas Pencak Silat, Kampus Bangga

Mahasiswa Teknokrat Fahrel Apriansyah Raih Emas Karate di PON Bela Diri

Mahasiswa Teknokrat Fahrel Apriansyah Raih Emas Karate di PON Bela Diri

Nelayan Desa Rangai Tri Tunggal Beralih ke PLTS, Hemat Biaya Operasional Melaut

Nelayan Desa Rangai Tri Tunggal Beralih ke PLTS, Hemat Biaya Operasional Melaut

Berita Terkini

Teknokrat Futsal Competition 2025 Semarakkan Hari Sumpah Pemuda
Berita

Teknokrat Futsal Competition 2025 Semarakkan Hari Sumpah Pemuda

by Mustaan
October 30, 2025
219

Bandar Lampung (Lampost.co) — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) sukses menggelar Teknokrat Futsal Competition...

Read moreDetails
uti

Mahasiswa UTI Raih Anugerah Cipta Seni di Pilmapres Nasional 2025

October 29, 2025
217
Mahasiswa UTI Juara 1 Lomba Pidato Bahasa Indonesia di GEMA KIP-K 2025

Mahasiswa UTI Juara 1 Lomba Pidato Bahasa Indonesia di GEMA KIP-K 2025

October 27, 2025
228
Zafira Mutiara Pelangi Dinobatkan Juara I Duta Teknokrat 2025

Zafira Mutiara Pelangi Dinobatkan Juara I Duta Teknokrat 2025

October 26, 2025
239
UKM Esport Universitas Teknokrat Indonesia Raih Juara Nasional Free Fire Garena Youth Championship 2025

UKM Esport Universitas Teknokrat Indonesia Raih Juara Nasional Free Fire Garena Youth Championship 2025

October 26, 2025
230
Facebook Twitter
Universitas Teknokrat Indonesia

Microsite ini adalah laman berita kerja sama Harian Umum Lampung Post dengan Universitas Teknokrat Indonesia. Lampost.co adalah situs berita yang diterbitkan oleh PT. Suara Nada Alam Indah. NIB : 9120102863787 yang berkedudukan di Lampung, tepatnya Gedung Lampung Post Jalan Soekarno-Hatta No. 108 Rajabasa, Bandar Lampung.

Iklan dan Sirkulasi

Dat Suranta Ginting : 0822 6991 0113

Alamat

Jalan Soekarno Hatta No.108
Hajimena, Natar – Lampung Selatan – Lampung

Phone : (0721) 783-693
Fax : (0721) 783-578
Email : redaksi@lampungpost.co.id

Universitas Teknokrat Indonesia

Universitas Teknokrat Indonesia

Copyright © 2025. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result

Copyright © 2025. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.