Barcelona (Lampost.co)—Barcelona akan menjamu Osasuna dalam lanjutan La Liga, Minggu (9/3/2025) dini hari nanti. Di atas kertas, Blaugrana lebih unggul karena memuncaki klasemen dan Gorritxoak berada di posisi 11.
Poin penting:
- Barcelona akan merotasi pemain saat menjamu Osasuna
- Rotasi pemain demi menjaga kondisi mereka tetap fit sepanjang musim
- Flick yakin tim apa pun yang ia turunkan merupakan yang terbaik
Pelatih Barca, Hans-Dieter Flick, merasa timnya memerlukan rotasi pemain agar mereka tetap fit sepanjang musim. Apalagi mereka baru bermain pada Kamis (6/3/2025), menghadapi Benfica di Liga Champions.
Flick juga yakin rotasi pemain takkan mengganggu performa Barca. Dengan filosofi dan skema yang jelas, Flick percaya tim apa pun yang ia turunkan akan menjalankan tugas dengan baik.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Sepak Bola 5 Liga Top Eropa Hari ini 8 Maret—11 Maret 2025
“Kami belum memutuskan siapa yang bermain, tapi kami harus merotasi pemain. Kami akan memainkan tim terbaik di lapangan. Tim ini telah mencapai level yang lebih tinggi dalam konteks performa tim dan atmosfer tim luar biasa,” ujar Flick di situs resmi klub.
“Saya sangat bangga dengan tim ini di situasi apa pun. Mereka selalu merespons dengan sangat baik. Saya pikir kami punya filosofi bagus, berpikir positif, menekan, dan fokus dengan bagaimana kami ingin bermain,” ujarnya.