Milan (Lampost.co)—Penyerang Bayern Muenchen, Harry Kane, mengaku kecewa berat setelah Inter Milan menyingkirkan mereka pada fase 8 besar Liga Champions. Die Roten kalah dengan agregat 3-4 dari Nerazzurri.
Poin penting:
- Bayern Muenchen tersingkir dari Liga Champions
- Penyerang Bayern Muenchen, Harry Kane, tidak mau larut dalam kekecewaan
- Bayern Muenchen harus segera mengalihkan fokus ke titel Bundesliga
Tapi, penyerang Timnas Inggris itu tidak mau larut dalam kekecewaan. Ia meminta rekan-rekan setimnya untuk segera mengalihkan fokus penuh ke Bundesliga untuk mengunci titel juara.
“Ada banyak alasan di balik kekalahan ini. Tentunya sulit untuk meninggalkan lapangan dengan kekalahan setelah memberikan segalanya, tapi kami punya cukup peluang dalam dua leg untuk mencetak lebih banyak gol,” ujar Kane.
Baca juga: Kompany Puas dengan Perjuangan Bayern meski Disingkirkan Inter
“Malam ini kami kebobolan dua gol lewat skema bola mati dan itu sulit kami terima. Kami sangat dekat, namun dalam laga besar seperti ini setiap momen sangat berarti dan mereka mengeksploitasinya lebih baik dari kami,” ujarnya.
“Ini adalah musim yang panjang dan sulit di Liga Champions, dengan begitu banyak pertandingan termasuk playoff. Tapi saya merasa kami menjadi lebih baik seiring berjalannya kompetisi,” ujarnya.
“Jika kita melihat lagi dalam dua leg ini, kami bisa bilang kami bisa mengalahkan tim mana pun di dunia. Tapi itulah sepak bola, kami tidak bisa membiarkan kekalahan ini membuat kami depresi karena masih ada kesempatan meraih gelar Bundesliga,” ujarnya.