Jakarta (lampost.co)– Federasi sepak bola dunia FIFA menjatuhkan empat sanksi terhadap timnas Indonesia selama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga mengaku menerima dan mematuhi sanks FIFA kepada timnas Indonesia. Termasuk terhadap beberapa ofisial timnas.
Arya juga menegaskan PSSI perlu melakukan evaluasi dan memperbaiki kesalahan-kesalahan yang sebelumnya.
“Kita patuh saja ya terhadap denda oleh FIFA. Apalagi memang kita perlu evaluasi dan perbaiki apa yang memang menjadi kesalahan-kesalahan. Seperti telat kick off dan sebagainya,” ungkap Arya dalam keterangan resmi.
“Kalau ada ofisial kita seperti Pak Mardji itu, kita terima. Karena memang kondisi pada saat itu Pak Mardji berusaha untuk menjaga supaya jangan sampai pelatih yang terkena hukuman. Makanya kita terima hukuman dari FIFA ini,” bebernya.
Timnas Indonesia setidaknya mendapat empat sanksi oleh FIFA karena pelanggaran yang terjadi pada tiga pertandingan yaitu ketika menjamu Australia serta kala menghadapi Bahrain dan Tiongkok.
Sanksi tersebut beragam, mulai dari larangan mendampingi tim hingga denda ratusan juta rupiah.