• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Minggu, 25/01/2026 20:19
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
    • LAMPUNG TIMUR
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
    • LAMPUNG TIMUR
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Olahraga

Dua Emas dari Silat Bawa Lampung Tempati Peringkat 10 Sementara di PON Bela Diri

Delima NapitupuluAsrul Septian MalikbyDelima NapitupuluandAsrul Septian Malik
21/10/25 - 21:46
in Olahraga
A A
Kontingen Lampung menempati posisi ke-10 sementara di PON Bela Diri 2025

Kontingen Lampung menempati posisi ke-10 sementara di PON Bela Diri 2025. (IST)

Bandar Lampung (Lampost.co) — Kontingen Lampung sementara menempati peringkat ke-10 dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri I yang digelar di Kudus, Jawa Tengah. Hingga Selasa malam, 21 Oktober 2025, Lampung mengoleksi empat emas, lima perak, dan tujuh perunggu.

Dua medali emas terbaru datang dari cabang olahraga pencak silat. Kontingen Lampung berhasil memborong dua emas, dua perak, dan satu perunggu dari cabor tersebut.

Medali emas pertama disumbangkan oleh Riski Enjel Pinata di kelas A putri setelah mengalahkan pesilat Bali, Ni Nyoman Ayu, dengan skor 41–32. Emas kedua diraih Ahya Mulya Bhakti di kelas D putra, usai menundukkan pesilat DKI Jakarta, Muhammad Faizal, dengan skor telak 39–13.

Sementara itu, dua pesilat lainnya, M. Wildan (kelas E putra) dan M. Rizki Tama (kelas F putra), harus puas dengan medali perak. Wildan kalah dari Fadhlan Rusli asal Sumatera Barat dengan skor 20–28, sedangkan Rizki Tama ditaklukkan Muhammad Faizal asal Jawa Tengah dengan skor 39–9.

Untuk medali perunggu, Lampung mendapatkannya lewat Arief Saputra di kelas G putra.

Lampaui Target

Sekretaris IPSI Provinsi Lampung, Riagus Ria, menyampaikan rasa puas atas capaian tersebut. Menurutnya, hasil itu melampaui target yang ditetapkan KONI Lampung, yakni minimal satu emas dari setiap cabang olahraga bela diri.

“Kami bersyukur dengan raihan dua emas, dua perak, dan satu perunggu. Ini hasil terbaik bagi tim silat Lampung. Kami juga berterima kasih kepada masyarakat Lampung atas doa dan dukungannya,” ujar Riagus, 21 Oktober 2025.

Riagus yang juga menjabat Wakil Ketua II KONI Lampung, menambahkan bahwa Lampung masih berpeluang menambah medali dari beberapa cabang lain.

“Karate, wushu, dan kempo masih akan bertanding hingga 26 Oktober. Kami optimistis ada tambahan medali dari para atlet bela diri Lampung,” tambahnya.

Selain pencak silat, cabang sambo turut menyumbangkan medali bagi Lampung. Pada 20 Oktober 2025, Raffita Nur Anggraini meraih perak di kelas Sport Putri -72 kg. Dua perunggu diraih Sebastian Ammar (Combat Putra -88 kg) dan Hadi Prayitno (Combat Putra -78 kg).

Emas Kempo

Sebelumnya, Vina Febriani Hasan dari cabang kempo berhasil mempersembahkan emas di kelas randori 70 kg pada 19 Oktober 2025. Sementara itu, dari cabang sambo, Muhammad Aries Baskoro menambah satu perak di kelas 64 kg Sport Putra, serta Pamela Samosir menyumbang perunggu di kelas 59 kg Sport Putri pada 18 Oktober 2025.

Lampung juga meraih emas dari cabang judo lewat Indah Permata Sari di kelas +78 kg. Adapun dari cabang taekwondo, Carraya Idga Prameswari menyumbang perak di kelas 62 kg, sementara dua perunggu diraih oleh Arriza Dwian Tino Murrod (Bantam -63 kg) dan Tiara Fitri Nabila (kelas -63 kg judo putri).

Dengan capaian tersebut, kontingen Bumi Ruwa Jurai terus menjaga peluang menambah pundi-pundi medali dan memperbaiki peringkat di klasemen umum PON Bela Diri 2025.

 

Tags: Atlet LampungKONI LampungLAMPUNGPencak SilatPON Bela Diri
ShareSendShareTweet
ADVERTISEMENT

Berita Lainnya

pemain bayern muenchen, harry kane

Augsburg Hentikan Rekor Tidak Terkalahkan Tuan Rumah Bayern Muenchen

byIsnovan Djamaludin
25/01/2026

Munich (Lampost.co)—Publik Allianz Arena terdiam saat peluit panjang berbunyi pada Sabtu (24/1/2026) malam. Pemuncak klasemen Bundesliga, Bayern Muenchen, secara mengejutkan...

logo Serie A

Gilas Torino 6-0, Como Tembus Lima Besar

byIsnovan Djamaludin
25/01/2026

Como (Lampost.co)—Skuad Como 1907 terus menunjukkan taringnya sebagai kekuatan baru di kasta tertinggi sepak bola Italia. Dalam laga lanjutan pekan...

Pemain Manchester City, Omar Marmoush,

Manchester City Akhiri Paceklik Kemenangan di Awal 2026

byIsnovan Djamaludin
25/01/2026

Manchester (Lampost.co)—Manchester City akhirnya berhasil memutus tren negatif mereka di awal tahun 2026. Bertanding di hadapan pendukung sendiri di Etihad...

Berita Terbaru

Krisis RAM 2026
Teknologi

Krisis Memori 2026: Chip AI Dominasi Pasar, Harga PS5 Pro dan Konsol Next-Gen Terancam Meledak

byDenny ZY
25/01/2026

Bandar Lampung (Lampost.co) -- Memasuki awal tahun 2026, industri teknologi global dihantam badai kelangkaan komponen yang jauh lebih destruktif dibandingkan...

Read moreDetails
Tanggal Rilis GTA 6

Update GTA VI: Rockstar Konfirmasi Rilis 19 November 2026 dan Dampak Pasar Konsol

25/01/2026
Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono Pingsan Saat Pimpin Upacara Persemayaman Korban Kecelakaan ATR 42-500.

Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono Pingsan Saat Pimpin Upacara Persemayaman Korban Kecelakaan ATR 42-500

25/01/2026
Game Rilis Januari 2026

Daftar Game Rilis Januari 2026: Code Vein 2 Hingga Gebrakan Nintendo Switch 2

25/01/2026
Pemprov Lampung dan Pemerintah Pusat Siapkan Pagar Permanen di Way Kambas

Pemprov Lampung dan Pemerintah Pusat Siapkan Pagar Permanen di Way Kambas

25/01/2026
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
    • LAMPUNG TIMUR
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.