Jakarta (lampost.co)–Pelatih Liverpool Arne Slot menyatakan bahwa ada masalah di timnya sehingga beberapa pemain tidak bisa bermain.
Slot membeberkan kondisi skuadnya jelang laga kontra Chelsea pada lanjutan Liga Primer Inggris 2024/2025, Minggu, 10 Oktober pukul 22.30 WIB.
Sebelum laga di Stadion Anfield tersebut, Slot memastikan Alisson Becker dan Harvey Elliot masih absen. Kemudian, daftar pemain cedera pun bertambah karena jeda internasional pekan lalu.
“Alexis Mac Allister melewatkan satu pertandingan untuk Argentina. Baru bermain pada pertandingan kedua. Tsimikas juga absen dalam pertandingan pertama Yunani melawan Inggris,” ujar Slot, Sabtu 19 Oktober 2024.
“Kami memiliki beberapa masalah. Meski demikian, mari kita tunggu dan lihat perkembangannya setelah hari ini. Selain itu, Wataru juga sedang sakit,” tambahnya.
Slot juga menilai bahwa Chelsea merupakan lawan terberat timnya. The Blues sedang menempati posisi empat klasemen sementara dengan koleksi 14 poin atau terpaut empat poin dari Liverpool yang berada di puncak