• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Selasa, 13/01/2026 07:53
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
    • LAMPUNG TIMUR
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
    • LAMPUNG TIMUR
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Olahraga Bola

Pengamat Pertanyakan Keputusan Kluivert Tidak Panggil Pemain Persib

Meski ingin menjaga konsistensi tim, publik menilai pemilihan skuad seharusnya memberi ruang bagi pemain muda yang tengah bersinar.

Muharram Candra LuginabyMuharram Candra Lugina
18/05/25 - 22:58
in Bola, Olahraga
A A
Pemain Anyar Terbuka Gabung Skuad Patrick Kluivert

Beckham Putra (kiri) saat membela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. ANTARA/M AGUNG RAJASA

Jakarta (Lampost.co) — Pemain dari tim juara Liga 1 musim 2024/205, Persib Bandung, tidak ada satu pun yang masuk panggilan pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Keputusan ini langsung memicu reaksi dari pengamat dan netizen. Mereka mempertanyakan absennya nama-nama yang tampil konsisten sepanjang musim, seperti Beckham Putra, Marc Klok, dan Adam Alis.

Poin Penting:

  • Patrick Kluivert tidak memanggil pemain Persib Bandung ke Timnas Indonesia.

  • Pengamat dan netizen menyayangkan absennya Beckham Putra.

  • Statistik Beckham lebih baik dibanding beberapa pemain yang dipanggil.

Beckham Bisa Jadi Game Changer

Pengamat sepak bola nasional, Mohamad Kusnaeni alias Bung Kus, menilai keputusan ini kurang bijak. Ia menyoroti performa Beckham Putra yang sangat menonjol musim ini.

“Beckham itu pemain muda yang menonjol. Enam gol dan tiga assist bukan catatan sembarangan,” kata Bung Kus dalam wawancara di kanal YouTube Nusantara TV, Minggu (18/5).

Baca juga: Reaksi Netizen Timnas tanpa Satu pun Pemain Persib Bandung

Menurut dia, seharusnya Kluivert mempertimbangkan peran Beckham sebagai pemain pengubah permainan (game changer). “Pelatih Persib (Bojan Hodak) sering memmainkannya di babak kedua dan dia mampu mengubah situasi di lapangan. Timnas membutuhkan pemain dengan tipe pemain seperti ini,” kata Bung Kus.

Ia menambahkan pelatih semestinya memberikan ruang bagi pemain muda untuk berkembang, meski belum teruji di level senior. “Setidaknya beri apresiasi dengan masuk skuad. Meski nantinya tidak masuk starting eleven, setidaknya sebagai bentuk motivasi dan pengembangan pemain muda,” ujarnya

Netizen Suarakan Kekecewaan

Keputusan Kluivert juga menuai reaksi dari netizen. Banyak yang menilai pemain Persib pantas mendapat tempat, meski bukan di starting eleven.

“Setuju sama Bung Kus. Pemain Persib layak masuk timnas. Cukup jadi pelapis, seperti Adam Alis atau Beckham,” tulis akun @rezakiarhassa di platform X.

Netizen lain menilai keputusan ini tak adil bagi klub yang telah membuktikan diri menjadi juara liga.

Beckham Layak Saingi Lilipaly

Pengamat sepak bola asal Bandung, Yudi Guntara, turut angkat bicara. Statistik Beckham Putra dan Stefano Lilipaly menjadi alasan Yudi memperbandingkan kedua pemain.

“Beckham main 28 laga, cetak enam gol dan tiga assist. Sementara dari 22 laga bersama Borneo FC, Lilipaly mencetak lima gol dan empat assist,” ujar legenda Persib itu.

Menurut dia, Beckham memiliki kelebihan dan kemampuan bermain sebagai winger atau gelandang serang dan layak bersaing di lini serang.

“Kalau bicara posisi, Beckham bisa saingi Lilipaly. Tapi mungkin pengalaman jadi pembeda,” ujarnya.

Yudi berasumsi pemilihan Lilipaly karena memiliki pengalamannya bermain di Eropa. “Lilipaly pernah bermain di Belanda, itu mungkin jadi alasan Kluivert lebih percaya dia.”

Kluivert Ingin Jaga Konsistensi Tim

Yudi menambahkan Kluivert tidak mau berspekulasi untuk mengubah skuad karena ingin menjaga fondasi tim yang mengalahkan Bahrain pada Maret lalu. “Kemenangan atas Bahrain mungkin jadi patokan. Kluivert tak ingin berspekulasi terlalu banyak,” katanya.

Sama seperti Bung Kus, dia menyayangkan absennya kontribusi pemain dari klub juara liga. “Seharusnya ada pemain Persib di tim nasional sebagai bentuk penghargaan atas performa tim,” ujarnya.

Indonesia Butuh Keseimbangan Skuad

Pemain muda potensial, seperti Beckham, bisa menjadi investasi jangka panjang Timnas Garuda. Timnas Indonesia membutuhkan keseimbangan antara pengalaman dan regenerasi dalam dua laga penting melawan China dan Jepang. Kualifikasi Piala Dunia 2026 momentum membangun tim solid untuk masa depan, bukan sekadar pencapaian sesaat.

Tags: Beckham PutraBung KusPatrick Kluivertpemanggilan pemain Timnas IndonesiapengamatPengamat Mohamad KusnaeniPiala Dunia 2026Timnas IndonesiaTimnas Persib Bandung
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

08OLAHRAGA-FA1 (foto pendamping HL)-13JAN

Barcelona Juarai Piala Super Spanyol Usai Tekuk Real Madrid 3-2

byIsnovan Djamaludinand1 others
12/01/2026

Jakarta (Lampost.co)—Barcelona menjuarai Piala Super Spanyol 2026 usai menekuk Real Madrid dengan skor 3-2 pada partai final di Stadion King...

Danny Welbeck (18)

Brighton Singkirkan MU dari Piala FA Usai Menang 2-1

byIsnovan Djamaludinand1 others
12/01/2026

Jakarta (Lampost.co)—Manchester United (MU) tersingkir dari Piala FA usai kalah dari Brighton dengan skor 1-2 pada putaran ketiga di Stadion...

reaksi pemain milan

AC Milan Diimbangi Tuan Rumah Fiorentina 1-1

byIsnovan Djamaludinand1 others
12/01/2026

Jakarta (Lampost.co)—AC Milan harus puas bermain imbang dengan tuan rumah Fiorentina 1-1 pada pertandingan pekan ke-20 Liga Italia di Stadion...

Berita Terbaru

Nampak cuaca Kota Bandar Lampung cerah berawan. Namun BMKG Provinsi Lampung tetap mengingatkan tetap waspada potensi hujan. (Foto: Lampost.co / Triyadi Isworo)
Cuaca

Selasa, 13 Januari 2026, Lampung Cerah Berawan Waspada Hujan

byTriyadi Isworo
13/01/2026

Bandar Lampung (Lampost.co) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuaca harian. Selasa, 13 Januari 2026, cuaca Provinsi...

Read moreDetails
Pemerintah Rencanakan Fasilitas Lengkap di Kawasan Sekolah Rakyat Lampung

Pemerintah Rencanakan Fasilitas Lengkap di Kawasan Sekolah Rakyat Lampung

12/01/2026
Disdikbud Lampung Pastikan Sekolah Rakyat Diisi oleh Anak Keluarga Tak Mampu

Disdikbud Lampung Pastikan Sekolah Rakyat Diisi oleh Anak Keluarga Tak Mampu

12/01/2026
Pembangunan Tiga Sekolah Rakyat di Lampung Telan APBN Rp670 M

Pembangunan Tiga Sekolah Rakyat di Lampung Telan APBN Rp670 M

12/01/2026
Tiga Gedung Sekolah Rakyat di Lampung Mulai Dibangun

Tiga Gedung Sekolah Rakyat di Lampung Mulai Dibangun

12/01/2026
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
    • OTOMOTIF
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
    • LAMPUNG TIMUR
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • VIDEO
    • Breaking News
    • Bedah Tajuk
    • Economic Corner
    • Podcast
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.