Bandar Lampung (Lampost.co): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun anggaran 2024 di Aula Semergou, Jumat, 22 Maret 2024. Musrenbang Bandar Lampung tahun ini mengusung tema “Penguatan Pembangunan SDM Infrastruktur Perkotaan dan Ekonomi yang Terintegrasi dan Berkelanjutan”.
Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, tema tersebut merujuk pada kebijakan nasional. Pada 2025 pemerintah pusat masih fokuspada pemulihan sektor ekonomi nasional dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.
Eva juga menyebut dengan melihat dan mengkaji isu strategis saat ini, serta memperhatikan isu strategis capaian di 2025, maka tema tersebut menjadi fokus Musrenbang tahun ini.
“Adapun program prioritas pada tahun 2025 dalam rangka mewujudkan tema tersebut. Antara lain bidang pendidikan, bidang kesehatan, bidang infrastruktur, pelayanan publik, peningkatan kesejahteraan sosial, peningkatan kualitas lingkungan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.
Ia menyebut sejak awal tahun 2024, pihaknya telah memulai Musrenbang di tingkat kelurahan sampai forum perangkat daerah maupun lintas perangkat daerah.
Eva menambahkan sebagai langkah awal, pelaksanaan pembangunan tentunya memegang peranan penting bagi keberhasilan suatu daerah.
“Adanya mekanisme perencanaan partisipatif, teknokratik, politis, top-down dan bottom-up menjadi mekanisme yang harus kita laksanakan agar pembangunan dapat direncanakan secara komprehensif,” ungkapnya.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Pemerintah Provinsi Lampung, Qodratul Ikhwan berharap Musrenbang Bandar Lampung tidak hanya bersifat seremonial saja. Namun dapat mengakomodir kepentingan masyarakat.
“Saya berharap forum ini menjadi momentum yang membawa perubahan masyarakat. Mengakomodir harapan masyarakat. Jangan sampai Musrenbang ini hanya seremonial dan menjadi ajang tahunan saja,” ujarnya.
Ia meminta pemerintah daerah harus terus meningkatkan kolaborasi bersama dengan stakeholder pembangunan dan masyarakat.
Ikuti terus berita dan artikel Lampost.co lainnya di Google News.