Menggala (Lampost.co) — Sebanyak tiga rumah warga di Lingkungan Bugis, Kelurahan Menggala Kota, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulangbawang terendam banjir, akibat luapan Sungai Way Tulangbawang.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tulangbawang, Kannedy, mengatakan bencana alam yang merendam rumah warga itu sudah berlangsung selama tiga hari.
“Informasinya sudah ada tiga rumah yang terendam dan sudah berlangsung selama tiga hari ini,” kata Kannedy, Senin, 26 Februari 2024.
Ia menjelaskan, debit air Sungay Way Tulangbawang saat ini tengah meluap akibat kiriman dari hulu dan daerah setempat diguyur hujan lebat beberapa hari terakhir.
“Status sungai saat ini siaga darurat banjir,” ujarnya.
Sementara itu, Banjir yang melanda Bandar Lampung pada Sabtu, 24 Februari 2023 mengakibatkan dua tanggul dan tiga rumah warga jebol. Tanggul yang jebol memperparah banjir di beberapa kelurahan.
Camat Rajabasa, Hendry Satria Jaya, mengatakan dua tanggul penahan air yang jebol berada di Kelurahan Rajabasa Raya, Perumahan Gelora Persada dan Rajabasa Pramuka.
“Tanggul di Rajabasa Raya Perumahan Gelora Persada itu bukan karena hujan. Tapi karena debit air tinggi itu kiriman. Curah hujan turun tapi karna debit air tinggi jadinya jebol,” katanya, Senin, 26 Februari 2024.
Sementara untuk tanggul yang berada di Rajabasa Pramuka rusak karena longsor. Namun Hendry mengklaim bahwa petugas telah melakukan perbaikan di tanggul tersebut.
“Satu lagi di Rajabasa Pramuka cuma longsor tapi udah ada penanganan cepat,” sambungnya.