Jakarta (Lampost.co)— Pebasket sekaligus youtuber Denny Sumargo bersikap cukup bijak saat membatalkan penayangan podcast dengan ayah Natasha Wilona, Didi Setiadi di kanal YouTube pribadinya. Lelaki yang akrab di sapa Densu khawatir bakal memantik konflik antara Didi dan Wilona.
“Kalau misal kita angkat ke publik, nanti satu pihak bicara. Satu pihak bicara, lama-lama buka-bukaan aib. Nggak bagus. Gue pribadi nggak mendukung hal itu,” ungkap Denny Sumargo.
Denny Sumargo tidak menceritakan secara gamblang perihal materi perbincangan dengan Didi Setiadi dalam podcast. Yang pasti, Denny mengaku ada banyak muatan sensitif di sana.
Baca juga: Denny Sumargo Beri Tanggapan Sang Putri Tak Mirip Dirinya
“Saya kira, isinya cukup sensitif,” kata Denny Sumargo.
Denny Sumargo sendiri juga melihat ada keresahan dari Didi Setiadi saat menanyakan tanggal penayangan podcast.
“Karena podcast-nya tidak naik-naik, beliau ini sempet tanya ke saya. Bapaknya cukup resah karena ada sesuatu yang ia ucapkan,” kisah Denny Sumargo.
Manfaatkan Momen
Denny Sumargo pun memanfaatkan momen itu untuk memberi masukan agar ayah Natasha Wilona itu mau membatalkan penayangan podcast. Kalau cerita sudah di bawa ke ranah publik, pasti kelak akan ada saja pihak yang masuk memperkeruh suasana.
“Saya bilang, ‘Kalau bisa, jangan. Ini masa lalu yang membawanya ke publik. Nanti banyak yang ikut campur, malah kasihan ke bapak dan keluarga. Kasihan pihaknya dan keluarga’,” kisah Denny Sumargo.
Denny Sumargo meminta Didi Setiadi ikhlas dengan situasi saat ini. Ia percaya Didi bisa bertemu Natasha Wilona lagi, kalau mau menyelesaikan masalah secara tertutup.
“Menurut saya, ikhlasin aja. Saya bilang, ‘Semua usaha bapak, Tuhan lihat. Kalau suatu saat nanti anak bapak mau ketemu, Tuhan kasih sesuatu yang akan kasih ke bapak, bapak akan dapat’,” imbuh suami Olivia Allan itu.
Untungnya, Didi Setiadi mau mendengar masukan Denny Sumargo untuk membatalkan penayangan podcast.
“Sepertinya bapaknya akhirnya ngerti. Itu urusan pribadi keluarga. Saya harap bisa menyelesaikannya secara private,” ucap Denny Sumargo.