• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Rabu, 16/07/2025 05:19
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Ekonomi dan Bisnis

Angka Pengangguran di Indonesia Naik Jadi 7,47 juta

Nur by Nur
05/11/24 - 14:41
in Ekonomi dan Bisnis, Nasional
A A
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli menegaskan setiap perusahaan di Tanah Air wajib menjalankan aturan libur dua hari dalam seminggu.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli menegaskan setiap perusahaan di Tanah Air wajib menjalankan aturan libur dua hari dalam seminggu. Dok/Medcom

Jakarta (Lmapost.co) — Pada Agustus 2024, jumlah pengangguran terbuka di Indonesia mencapai 7,47 juta orang, atau 4,91% dari total angkatan kerja.

Angka ini meningkat dari pada Februari 2024, ketika jumlah pengangguran tercatat 7,20 juta orang atau 4,80% dari total angkatan kerja.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Amalia Adininggar Widyasanti, menjelaskan dalam konferensi pers di Jakarta pada, Selasa, 5 November 2024 bahwa angkatan kerja yang belum terserap dalam pasar kerja mencapai 7,47 juta orang.

Jumlah angkatan kerja di Indonesia pada Agustus 2024 adalah 152,11 juta orang. Meningkat 4,40 juta orang dibandingkan Agustus 2023. Dari jumlah tersebut, 144,64 juta orang bekerja, atau naik sebanyak 4,79 juta orang dalam setahun.

Sektor pertanian menyerap tenaga kerja terbanyak, yaitu 28,18% dari total pekerja pada Agustus 2024. Dengan peningkatan 1,31 juta pekerja dari pada tahun sebelumnya.

Sektor perdagangan menempati posisi kedua dengan penyerapan tenaga kerja sebesar 18,89%, dan penambahan tenaga kerja sebanyak 0,78 juta orang dalam satu tahun. Selanjutnya, sektor industri pengolahan menyerap 13,83% tenaga kerja, dengan peningkatan sebanyak 0,66 juta orang.

Dari 144,64 juta orang yang bekerja, sekitar 38,80% merupakan buruh, karyawan, atau pegawai, dengan tambahan 3,44 juta pekerja dalam kelompok ini pada Agustus 2024.

Pengangguran Bandar Lampung

Angka pengangguran di Bandar Lampung masih menjadi pekerjaan rumah (PR) bagi pemerintah kota.

Sebab berdasarkan data BPS untuk Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Kota Bandar Lampung pada Februari 2024 adalah 4,12%, hanya turun 0,06% poin dari Februari 2023.

Sekretaris Dinas Ketenagakerjaan Bandar Lampung, Bahril mengungkapkan, untuk menuntaskan PR itu pemerintah sudah memiliki Balai Latihan Kerja (BLK). Tujuannya untuk meningkatkan skill masyarakat terlebih yang belum memiliki pekerjaan.

Meski begitu, BLK milik pemerintah ini tidak terafiliasi dengan perusahaan. Sehingga tidak ada jaminan masyarakat yang sudah mengikuti latihan bisa langsung mendapatkan pekerjaan.

“Kalau afiliasi belum ada karena perusahaan kan kebanyakan bidang jasa, mereka ini diharapkan bisa mandiri,” ungkapnya, Senin, 2 September 2024.

Ia menjelaskan, pemerintah memiliki peran mempertemukan perusahaan dengan calon tenaga kerja. Tujuannya untuk mempermudah masyarakat mengakses lapangan pekerjaan dan perusahaan juga mudah mendapatkan pekerja.

Tags: angka pengangguranangkatan kerjabpsTenaga Kerja
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

Ritel Modern Buka Suara Soal Beras Oplosan yang Masih Dijual

Ritel Modern Buka Suara Soal Beras Oplosan yang Masih Dijual

by Sri Agustina
15/07/2025

Jakarta (Lampost.co)--Terkait dengan temuan Kementan soal beras oplosan yang beredar di pasaran, Direktur Corporate Affairs PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk...

marshanda

Marshanda Tampar Ariel Tatum Karena Perselingkuhan

by Nana Hasan
15/07/2025

Jakarta (Lampost.co) - Marshanda menampar Ariel Tatum dengan emosi meledak-ledak. Tamparan itu terjadi saat Ariel merebut suaminya. Amarah Marshanda terlihat...

Ria ricis

Ria Ricis Pamer Kedekatan dengan Evan WMD, Netizen Soroti Momen Mesra Mereka

by Nana Hasan
15/07/2025

Jakarta (Lampost.co) - Ria Ricis kembali jadi sorotan setelah memperlihatkan kedekatannya dengan pria bernama Evan WMD. Kedekatan ini memicu spekulasi...

Load More
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.