ASRUL SEPTIAN MALIK
AKIBAT cedera pergelangan kaki kiri, Neymar Junior, PSG mengumumkan salah satu pemain andalannya itu harus tampil pada Januari 2021. Sebab ada kepastian, bintang asal Brazil itu tidak akan kembali turun bermain pada laga sisa tahun 2020. PSG menyebutkan selama sisa tahun 2020 itu Neymar akan fokus dalam upaya pemulihan cedera.
PSG mengungkapkan absennya Neymar dalam beberapa waktu ke depan bukan merupakan kerugian besar. Sebab mereka sangat membutuhkan Neymar dalam kondisi 100 persen fit untuk tampil di babak 16 besar Liga Champions saat menghadapi Barcelona pada Februari 2021.
“Ada beberapa luka di tulangnya, dan dia harus terus menjalani perawatan. Neymar akan kembali pada Januari 2021,” tulis PSG dalam sebuah pernyataan dari AFP, Minggu, 20 Desember 2020.
Diketahui, Neymar yang telah mencetak sembilan gol sepanjang musi ini, mengalami cedera pada pergelangan kaki kiri ketika dilanggar oleh Thiago Mendes dalam laga lawan Lyon. Usai insiden itu Neymar langsung ditandu keluar lapangan dalam kondisi merintih kesakitan.
“Tangisan itu hadir sebagai bentuk sakit, putus asa, ketakutan, penderitaan, operasi, dan kenangan buruk lainnya,” ucap Neymar usai insiden tersebut.
Adapun PSG masih menyisakan dua laga di 2020, yaitu duel melawan Lille pada 20 Desember dan melawan Starsbourg pada 23 Desember. Setelah itu Ligue 1 memasuki jeda dan PSG baru kembali bertanding pada 6 Januari melawan Saint-Etienne.
Kalah
Cedera Neymar ini menambah kesengsaraan tim. Sebab PSG sudah kalah empat kali di Ligue 1 musim ini. Kemudian, hasil tersebut juga merupakan kekalahan kandang pertama PSG dari Lyon sejak 2007. PSG yang tadinya berada di puncak klasemen sementara juga harus terima turun ke posisi tiga karena masih memiliki 28 poin. Lyon dan Lille secara berurutan berada di atas PSG dengan jarak satu poin. Akibat hal itu banyak kekalahan dalam tiap pertandingan PSG.
Menanggapi hasil tersebut, Pelatih Paris Saint Germain Thomas Tuchel langsung sinis dan menjelaskan bahwa timnya seperti tidak siap memainkan laga kompetitif ketika menghadapi Lyon. Dia bahkan menganggap mental para pemainnya mulai melemah. Akibatnya, PSG sering mengalami kekalahan.
“Kami tampil tidak disiplin dan tidak sesuai rencana. Kami melihat tim ini sangat lelah secara mental seperti Manchester United, Montpellier dan (Istanbul) Basaksehir,” ujar Tuchel.
Video
Neymar mengalami cedera pergelangan kaki setelah mendapat tekel keras oleh sesama pemain asal Brazil lainnya yaitu Thiago Mendes menjelang laga PSG versus Lyon berakhir, pekan lalu. Akibat cedera tersebut Neymar terlihat menangis dan mesti menggunakan tandu saat meninggalkan lapangan. Mendes yang menekelnya langsung mendapat kartu merah oleh wasit pada menit 90+9 setelah melihat Video Assistant Referee (VAR) atau video asisten wasit. PSG kalah tipis 0-1 di Stadion Parc des Princes pada laga tersebut.
VAR berlaku sejak Piala Dunia 2018 di Rusia. Momen itu kali pertama teknologi VAR mulai resmi berlaku dalam perhelatan piala dunia. Alat ini berguna sebagai alat bantu wasit dalam mengambil keputusan, termasuk untuk melihat aksi-aksi yang hanya bisa terlihat dari kamera dan tayangan ulang.
Ada sejumlah kelebihan dan kekurangan dari VAR. Banyak yang pro, tapi tidak sedikit yang kontra dengan penggunaan VAR ini. Sisi positif dari VAR adalah bisa mengurangi aksi pemain yang sering jatuh dan berpura-pura sakit(diving) di lapangan. Neymar sendiri dari amatan pengamat sepak bola adalah pemain yang cukup sering melakukan diving pada sejumlah laga penting. (MI/Medcom)
asrul@lampungpost.co.id