Jakarta (Lampost.co) – Robert Pattinson dikenal sebagai aktor berbakat. Ia telah membintangi berbagai genre film. Dari drama hingga horor psikologis. Namun, ada hal mengejutkan. Robert ternyata takut film horor. Ia bahkan tidak bisa menontonnya lagi.
Poin Penting
- Robert Pattinson Takut Film Horor – Dulu suka menonton, sekarang tidak bisa lagi karena terlalu sensitif.
- Ketakutan setelah menonton film horor membuatnya tidur sambil memegang dua pisau dapur.
- Proyek Film Terbaru – Membintangi Mickey 17, film fiksi ilmiah komedi garapan Bong Joon-ho, tayang 5 Maret 2025.
“Aku sekarang nggak bisa nonton film horor,” kata Robert dalam wawancara di YouTube GQ, 4 Maret 2025.
Saat muda, ia menikmati film horor. Kini, ia lebih sensitif. Bahkan, ia pernah tidur sambil memegang pisau dapur.
Ketakutan Robert Pattinson
Ketakutan itu muncul setelah menonton film horor. Ia merasa ada seseorang yang akan masuk rumahnya.
“Aku jadi kepikiran ada orang yang mau masuk rumahku,” ucap Robert. Pikiran itu muncul terus-menerus. Ia pun duduk di sofa sambil membawa dua pisau dapur.
“Jadi, aku duduk di sofa dengan dua pisau, nungguin orang itu masuk,” lanjutnya.
Namun, ia justru tertidur. Pisau yang dipegang hampir menyentuh lehernya. Kekasihnya, Suki Waterhouse, terkejut melihatnya dalam keadaan itu.
Ketakutan Sebelum Jadi Ayah
Sutradara Bong Joon-ho menanyakan apakah ketakutan itu hilang setelah ia menjadi ayah. Robert membantahnya. Ia mengatakan ketakutan itu muncul sebelum anaknya lahir pada Maret 2024.
“Aku udah takut sebelum anakku lahir,” jelasnya.
Ketakutan itu semakin menjadi setelah ia menonton film horor karya Parker Finn. The Hollywood Reporter menyebut Robert bekerja sama dengan Parker Finn dalam film Possession.
Film itu bergenre horor psikologis. Ceritanya mengangkat unsur supranatural yang menegangkan.
Film Terbaru Robert Pattinson
Robert baru saja membintangi Mickey 17. Film itu bergenre fiksi ilmiah komedi. Mickey 17 tayang perdana pada 5 Maret 2025. Film itu disutradarai Bong Joon-ho.
Robert berperan sebagai Mickey Barnes. Ia seorang pria yang rela menjadi expendable. Setiap kali Mickey mati, tubuh barunya dibuat ulang. Ingatan lama tetap ada.
Namun, ketika Mickey 18 tercipta, masalah muncul. Mickey 17 ternyata masih hidup.
Kini, ia harus menghadapi konsekuensi dari keberadaannya. Film ini menyajikan konsep unik. Selain itu, akting Robert Pattinson patut diacungi jempol.