Bandar Lampung (Lampost.co) — Masyarakat telah bisa melakukan pemesanan tiket kereta api (KA) Rajabasa relasi Tanjungkarang – Kertapati PP mudik Lebaran. Manager Humas Divre IV Tanjungkarang Azhar Zaki Assjari mengungkapkan, masyarakat sudah bisa melakukan pemesanan tiket Lebaran sejak 4 Februari.
Ia mengatakan, pemesanan tiket KA bisa sejak H-45 keberangkatan yakni untuk perjalanan mudik H-10 hingga H+10.
Penjualan tiket secara bertahap sesuai jadwal pemesanan. Pemesanan tiket lebih awal penting karena akan ada peningkatan penumpang saat mendekati hari keberangkatan terlebih pada suasana Lebaran.
“Pemesanan Access by KAI mulai 4 Februari, tiket KA Rajabasa untuk Lebaran H-10 atau 21 Maret 2025,” ungkapnya, Sabtu, 8 Februari 2025.
Setiap harinya tersedia tiket untuk 530 tempat duduk dari Kertapati-Tanjungkarang dan 530 tempat duduk dari Tanjungkarang-Kertapati. Sehingga dalam periode tersebut tersedia 23.320 tiket untuk dua rute itu.
Meski begitu, ia menyebut jumlah itu belum termasuk tambahan angkutan Lebaran. Ia mengimbau masyarakat untuk memesan tiket lebih dulu untuk memastikan keberangkatan.
“Kami mengingatkan pelanggan membeli tiket hanya melalui kanal resmi KAI, agar terhindar dari berbagai modus penipuan dari pihak yang tidak bertanggung jawab,” kata dia.
Berikut jadwal pemesanan tiket perjalanan kereta api dari KAI Divre IV Tanjungkarang untuk musim Lebaran:
* Pemesanan pada 4 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 21 Maret 2025 (H-10).
* Pemesanan pada 5 Februari 2025 untuk keberangkatan Sabtu, 22 Maret 2025 (H-9).
* Pemesanan pada 6 Februari 2025 untuk keberangkatan Minggu, 23 Maret 2025 (H-8).
* Pemesanan pada 7 Februari 2025 untuk keberangkatan Senin, 24 Maret 2025 (H-7).
* Pemesanan pada 8 Februari 2025 untuk keberangkatan Selasa, 25 Maret 2025 (H-6).
* Pemesanan pada 9 Februari 2025 untuk keberangkatan Rabu, 26 Maret 2025 (H-5).
* Pemesanan pada 10 Februari 2025 untuk keberangkatan Kamis, 27 Maret 2025 (H-4).
* Pemesanan pada 11 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 28 Maret 2025 (H-3).
* Pemesanan pada 12 Februari 2025 untuk keberangkatan Sabtu, 29 Maret 2025 (H-2).
* Pemesanan pada 13 Februari 2025 untuk keberangkatan Minggu, 30 Maret 2025 (H-1).
* Pemesanan pada 14 Februari 2025 untuk keberangkatan Senin, 31 Maret 2025 (H).
* Pemesanan pada 15 Februari 2025 untuk keberangkatan Selasa, 1 April 2025 (H1).
* Pemesanan pada 16 Februari 2025 untuk keberangkatan Rabu, 2 April 2025 (H+1).
* Pemesanan pada 17 Februari 2025 untuk keberangkatan Kamis, 3 April 2025 (H+2).
* Pemesanan pada 18 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 4 April 2025 (H+3).
* Pemesanan pada 19 Februari 2025 untuk keberangkatan Sabtu, 5 April 2025 (H+4).
* Pemesanan pada 20 Februari 2025 untuk keberangkatan Minggu, 6 April 2025 (H+5).
* Pemesanan pada 21 Februari 2025 untuk keberangkatan Senin, 7 April 2025 (H+6).
* Pemesanan pada 22 Februari 2025 untuk keberangkatan Selasa, 8 April 2025 (H+7).
* Pemesanan pada 23 Februari 2025 untuk keberangkatan Rabu, 9 April 2025 (H+8).
* Pemesanan pada 24 Februari 2025 untuk keberangkatan Kamis, 10 April 2025 (H+9).
* Pemesanan pada 25 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 11 April 2025 (H+10).