Jakarta (lampost.co)–Selama berada di Jakarta, Paus Fransiskus akan menggunakan popemobile berbasis Pindad Maung MV3 untuk mobilitas pada 3–6 September 2024.
Popemobile panjang 4.977 mm, lebar 2.000 mm, dan tinggi 1.820 mm itu bercat putih polos, pelat nomor khusus yakni SCV I.
Indonesia.GO.ID menyatakan SCV adalah singkatan dari bahasa Latin Status Civitatis Vaticanae yang artinya Negara Kota Vatikan.
Sementara angka 1 di belakang kemungkinan menandakan sebagai kepala negara Vatikan.
Bagian atap melambung tinggi dan bak belakang semi terbuka menjadi lokasi Paus Fransiskus untuk menyapa para umatnya.