Jakarta (Lampost.co) – Partai NasDem menggelar halalbihalal dengan kader NasDem daerah, Senin, 15 April 2024. Hal itu untuk membakar semangat para kader dan menguatkan konsolidasi untuk Pilkada 2024.
“(Kita harap) konsolidasi kita semakin kuat, dan kita semakin tegar menghadapi, khususnya menyiapkan kader-kader menghadapi pilkada 27 November yang akan datang, itu harapan kita,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem Hermawi Taslim di NasDem Tower, Jakarta Selatan.
Hermawi juga berharap halalbihalal ini bisa membuat seluruh kadernya benar-benar saling memaafkan dan menghilangkan gesekan dalam berorganisasi.
“Harapannya internal NasDem, gesekan internal kita bisa saling memaafkan,” ujar Hermawi.
Menurutnya, kekompakan itu penting untuk memenangkan Pilkada 2024. Buktinya, kata Hermawi, Partai NasDem bisa mendapatkan suara lebih besar pada Pemilu 2024 ketimbang periode sebelumnya.
Jumlah kursi Partai NasDem juga meningkat sampai 71 dari sebelumnya hanya 59. Kursi legislator daerah pun kini semakin banyak.
“DPRD Kabupaten Kota kita itu sekarang sudah 2.190, jadi mengalami kenaikan dari 1.800 jadi hampir 2.220,” tutur Hermawi.
DPW NasDem Provinsi Lampung siap mengusung petahana Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana, kembali maju sebagai calon Walikota Bandar Lampung periode 2024-2029.
Saat Pilwakot periode sebelumnya, NasDem juga merupakan partai pengusung Eva bersama dengan PDI P.
Sedangkan hasil pemilu legislatif 2024-2029 Nasdem Bandar Lampung meraih 7 kursi, setidaknya masih butuh 3 kursi dengan berkoalisi bersama partai lain, agar bisa mengusung calon Walikota dan wakil Walikota Bandar Lampung.