Jakarta (Lampost.co) — Aston Villa membawa pulang kemenangan penting dari markas Club Brugge pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim 2024/2025. Bertanding di Stadion Jan Breydel, Belgia, pada Rabu dini hari WIB, 5 Maret 2025, tim asal Inggris ini mengalahkan tuan rumah 3-1. Hasil ini memberikan peluang besar bagi Aston Villa lolos ke perempat final.
Poin Penting:
-
Kemenangan ini membuka peluang besar Aston Villa ke perempat final.
-
Morgan Rogers menjadi pemain terbaik pertandingan.
-
Keputusan mengganti Marcus Rashford dengan Marco Asensio yang memberikan positif.
Keunggulan Awal Aston Villa
Pasukan Unai Emery tampil agresif sejak menit pertama, langsung menekan pertahanan Club Brugge. Keunggulan bagi tim tamu tercipta pada menit ke-3, berawal dari tendangan bebas Tyrone Mings. Leon Bailey yang berada bebas di kotak penalti menuntaskan umpan dengan tembakan keras yang meluncur deras ke gawang Simon Mignolet. Skor 1-0 untuk Aston Villa memberi semangat bagi tim tamu.
Respons Cepat Club Brugge
Meski tertinggal lebih dulu, tuan rumah Club Brugge tidak menyerah. Salah satu kesempatan emas terjadi pada menit ke-12, ketika Maxim de Cuyper menyamakan kedudukan menjadi 1-1. De Cuyper menerima umpan datar dari Tzolis dan melepaskan tembakan yang mengoyak gawang Emiliano Martinez.
Baca juga: Berikut Jadwal 16 Besar Liga Champions Pekan ini
Pertahanan Tangguh Aston Villa
Setelah gol tersebut, kedua tim terus saling mengancam satu sama lain. Brugge sempat mendapatkan peluang berbahaya melalui tembakan Chmesdine Talbi tapi Martinez menggalkannya dengan gemilang.
Begitu juga dengan Aston Villa, yang hampir menambah keunggulan melalui Marcus Rashford. Namun, Mignolet mampu mengeblok bola tendangan pemain pinjaman dari Manchester United itu. Di penghujung babak pertama, kedua tim tidak mampu menambah gol dan wasit Joao Pinheiro meniup peluit panjang untuk mengakhiri paruh pertama dengan skor imbang 1-1.
Villa Dominasi Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Aston Villa tampil lebih dominan. Mereka mengendalikan permainan dan menciptakan beberapa peluang berbahaya. Salah satunya datang dari Marco Asensio, yang menggantikan Rashford pada menit ke-64. Tak lama setelah masuk, Asensio langsung memberikan ancaman ke gawang Brugge, namun Mignolet mengeblok tembakannya.
Gol tambahan Aston Villa akhirnya datang melalui gol bunuh diri Randon Mechele pada menit ke-82. Mechele yang berusaha menghalau umpan silang justru mengirim bola ke tiang kanan gawang sendiri, membawa Villa unggul 2-1.
Gol Penalti
Menjelang akhir pertandingan, Aston Villa mendapatkan peluang emas lainnya setelah Christos Tzolis melanggar pemain Villa. Wasit menunjuk titik putih dan Asensio mengeksekusi tendangan penalti dengan sempurna, mengubah skor menjadi 3-1. Keunggulan ini bertahan hingga akhir pertandingan, meski ada tambahan waktu 4 menit.
Dengan kemenangan ini, Aston Villa membawa modal besar menuju leg kedua di Villa Park. Kemenangan 3-1 memberi mereka keuntungan psikologis dan angka yang cukup untuk melangkah lebih jauh ke perempat final Liga Champions 2024/2025.
Morgan Rogers Pemain Terbaik
Pemain muda Aston Villa, Morgan Rogers, terpilih sebagai pemain terbaik pertandingan. Penampilannya sangat impresif, dengan kontribusi besar dalam menciptakan gol bunuh diri dan tampil percaya diri dalam berbagai posisi.
“Rogers sangat fleksibel dalam peran yang dia mainkan sepanjang pertandingan. Umpannya yang akurat mengarah pada gol bunuh diri dan mampu menyesuaikan diri dengan baik di berbagai situasi,” ujar kelompok pengamat teknis UEFA.
Morgan Rogers, yang baru berusia 22 tahun, bergabung Aston Villa pada Februari 2024. Sebelumnya, ia memperkuat klub-klub seperti West Bromwich, Manchester City, dan Middlesbrough. Sejak bergabung Villa, Rogers telah tampil dalam 39 pertandingan di semua kompetisi, mencetak 12 gol dan 6 assist.