Jakarta (Lampost.co)—Los Angeles Football Club (LAFC) mengumumkan merekrut bintang asal Korea Selatan, Son Heung-min, dengan kontrak yang memecahkan rekor transfer Major League Soccer (MLS).
Poin penting:
- LAFC resmi merekrut bintang asal Korea Selatan, Son Heung-min.
- Nilai transfer Son memecahkan rekor sebelumnya.
- Los Angeles memiliki penduduk keturunan Korea terbesar di luar Korea.
“Pemain Timnas Korea Selatan ini bergabung dengan LAFC setelah menjalani karier cemerlang selama 10 tahun bersama Tottenham Hotspur di Liga Inggris,” kata LAFC dalam lamannya, Kamis (7/8/2025).
Pemain berusia 33 tahun menghabiskan satu dekade bersama Tottenham untuk mencetak 173 gol dari 454 penampilan.
Baca juga: Los Angeles FC Secara Resmi Datangkan Son Heung-min
Menurut laporan the Athletic, LAFC membayar biaya transfer sekitar 26 juta dolar AS (Rp425 miliar). Nilai itu melampaui rekor sebelumnya sebesar 22 juta dolar AS (Rp359 miliar) yang Atlanta United bayarkan untuk Emmanuel Latte Lath.
Transfer ini menjadi langkah besar LAFC untuk memperkuat lini serang mereka menjelang babak play-off Piala MLS. LAFC sendiri berada di posisi keenam di Wilayah Barat MLS dengan catatan menang, kalah, dan seri 10-6-6.
Pengumuman tersebut juga menyoroti dampak Son di dalam dan di luar lapangan. Los Angeles memiliki penduduk keturunan Korea terbesar di luar Korea.
Baca juga: Tottenham incar Rodrygo untuk gantikan Son Heung-min
Kedatangannya dapat meningkatkan profil klub dan MLS secara keseluruhan. Hal itu serupa dengan efek saat Lionel Messi bergabung dengan Inter Miami.
Son meninggalkan Tottenham setelah memimpin klub itu menjuarai Liga Europa pada Mei 2025. Itu merupakan trofi pertama Spurs dalam beberapa dekade.
Dalam pertandingan perpisahannya di Seoul melawan Newcastle United pada 3 Agustus 2025, Son mendapat penghormatan dengan guard of honour dari kedua tim dan para suporter yang hadir di Stadion Piala Dunia Seoul.
Kedatangan Son di klub MLS itu mempertemukannya kembali dengan mantan rekan setimnya di Tottenham, Hugo Lloris, yang kini jadi kiper utama LAFC.
Gaya bermain LAFC yang mengandalkan serangan balik dan kecepatan cocok untuk Son. Dian menjadi pengganti ideal Olivier Giroud, yang kembali ke Prancis setelah satu musim yang kurang memuaskan di klub tersebut.
Son menyatakan akan tampil dalam Piala Dunia 2026 atau Piala Dunia keempatnya, sebagai kapten Timnas Korea Selatan. Dia berharap dapat memanfaatkan waktu di AS untuk beradaptasi dengan lingkungan dan iklim setempat.