• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Iklan
  • Tentang Kami
  • E-Paper
Sabtu, 12/07/2025 17:13
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS
No Result
View All Result
Home Olahraga Bola

Pemain Brighton ini Ingin Bela Timnas Indonesia, Jadi Perbincangan di Ruang Ganti Klub Liga Inggris

Effran by Effran
10/02/25 - 23:33
in Bola, Olahraga
A A
Pemain Brighton, Joel Veltman tertarik memperkuat Timnas Indonesia. (REUTERS/Phil Noble)

Pemain Brighton, Joel Veltman tertarik memperkuat Timnas Indonesia. (REUTERS/Phil Noble)

London (Lampost.co) — Timnas Indonesia kembali menjadi sorotan di kancah internasional, bahkan hingga ke dalam ruang ganti pemain klub Liga Inggris, Brighton & Hove Albion. Topik itu muncul dalam obrolan antara bek asal Belanda, Joel Veltman dan Kaoru Mitoma, yang berasal dari Jepang.

Veltman, yang memiliki darah keturunan Indonesia, mengaku terus mengikuti perkembangan Timnas Indonesia. Terutama, setelah ditangani legenda Belanda, Patrick Kluivert. Mantan pemain Ajax Amsterdam itu mempertimbangkan untuk membela Indonesia di masa depan.

Pemain berusia 33 tahun tersebut menyebut dirinya secara aktif mengikuti perjalanan Timnas Indonesia di bawah asuhan Patrick Kluivert.

“Saya benar-benar mengikutinya. Patrick (Kluivert) adalah pelatih mereka sekarang,” ujar Veltman dalam wawancaranya dengan Voetbal Primeur.

Selain itu, Kaoru Mitoma, yang bermain untuk Timnas Jepang, juga sempat membahas Timnas Indonesia.

Dalam laga kualifikasi melawan Indonesia, Mitoma mengaku terkesan dengan permainan Skuad Garuda. “Saya baru saja berbicara dengan Kaoru Mitoma. Ia memuji permainan Timnas Indonesia,” kata Veltman.

Joel Veltman mengungkapkan ketertarikannya untuk membela Timnas Indonesia meski telah mengoleksi 28 caps bersama Timnas Belanda.

“Saya akan mencari tahu apakah saya masih bisa bermain untuk Timnas Indonesia. Saya belum pernah menyelidikinya. Jika memungkinkan, saya tidak akan menutup peluang tersebut,” katanya.

Ketertarikan Veltman bukan tanpa alasan. Pemain Brighton itu menyadari semakin banyak pemain keturunan Belanda yang memilih untuk membela Timnas Indonesia. “Tentu saja, banyak pemain Belanda yang mengambil langkah tersebut. Sebut saja Kevin Diks dan Eliano Reijnders,” ujarnya.

Namun, perpindahan kewarganegaraan dalam sepak bola memiliki aturan ketat. FIFA menetapkan seorang pemain dapat berganti tim nasional jika tidak bermain di pertandingan internasional selama dua tahun terakhir.

“Anda harus mengikuti aturan. Saya pikir aturannya adalah bisa pindah jika sudah dua tahun tidak bermain di laga internasional,” kata Veltman.

Naturalisasi Pemain Belanda ke Timnas Indonesia

Dalam beberapa tahun terakhir, Indonesia aktif melakukan naturalisasi pemain keturunan demi memperkuat skuad. Beberapa pemain seperti Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) dan siap memperkuat Timnas Garuda.

Ketertarikan Veltman itu akan membuat Timnas Indonesia kembali mendapatkan tambahan amunisi dari pemain berkualitas Eropa. Namun, semua keputusan tergantung pada regulasi FIFA dan kesiapan sang pemain untuk menjalani proses perpindahan federasi.

Jika Joel Veltman benar-benar memilih untuk bergabung, maka ia akan menjadi salah satu pemain dengan pengalaman tertinggi yang pernah membela Timnas Indonesia.

Hal itu tentu menjadi kabar baik bagi skuad Garuda dalam persiapan menghadapi turnamen besar seperti Piala Asia 2027 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tags: Joel Veltman Timnas IndonesiaNaturalisasi pemain Belanda ke IndonesiaPatrick Kluivert Timnas IndonesiaPemain Brighton keturunan IndonesiaPemain Eropa di Timnas IndonesiaTimnas Indonesia di liga inggrisTimnas Indonesia Piala Dunia 2026
ShareSendShareTweet

Berita Lainnya

PT LIB Resmi Meluncurkan Nama dan Logo Baru

PT LIB Resmi Meluncurkan Nama dan Logo Baru

by Ricky Marly
12/07/2025

Jakarta (Lampost.co) -- PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator resmi kompetisi sepak bola utama di Indonesia resmi meluncurkan nama...

Newcastle Datangkan Anthony Elanga dari Nottingham Forest

Newcastle Datangkan Anthony Elanga dari Nottingham Forest

by Ricky Marly
12/07/2025

Newcastle (Lampost.co) -- Newcastle United secara resmi mendatangkan Anthony Elanga dari Nottingham Forest. Winger berusia 23 tahun asal Swedia itu...

Rio Ferdinand Minta MU Segera Tuntaskan Transfer Bryan Mbeumo

Rio Ferdinand Minta MU Segera Tuntaskan Transfer Bryan Mbeumo

by Ricky Marly
12/07/2025

Jakarta (Lampost.co) -- Legenda Manchester United (MU), Rio Ferdinand meminta mantan timnya untuk segera menuntaskan transfer Bryan Mbeumo jika tak...

Load More
Facebook Instagram Youtube TikTok Twitter

Affiliated with:

Informasi

Alamat 
Jl. Soekarno – Hatta No.108, Hajimena, Lampung Selatan

Email

redaksi@lampost.co

Telpon
(0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi)

Sitemap

Beranda
Tentang Kami
Redaksi
Compro
Iklan
Microsite
Rss
Pedoman Media Siber

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BOLA
  • TEKNOLOGI
  • EKONOMI BISNIS
    • BANK INDONESIA LAMPUNG
    • BANK SYARIAH INDONESIA
    • BANK LAMPUNG
  • PENDIDIKAN
    • UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA
    • UNILA
    • UIN LAMPUNG
    • U B L
    • S T I A B
  • KOLOM
    • OPINI
    • REFLEKSI
    • NUANSA
    • TAJUK
    • FORUM GURU
  • LAMPUNG
    • BANDARLAMPUNG
    • PEMKOT BANDARLAMPUNG
    • PEMPROV LAMPUNG
    • TULANG BAWANG BARAT
    • LAMPUNG BARAT
  • IKLAN PENGUMUMAN
  • INDEKS

Copyright © 2024. Lampost.co - Media Group, All Right Reserved.