Bandar Lampung (Lampost.co) – Samsung baru-baru ini memunculkan spekulasi terkait handphone (HP) flagship dalam seri Galaxy S25 akan diperkenalkan pada awal Januari 2025 karena harga dan spesifikasi yang mumpuni.
Informasi itu pertama kali keluar dari Android Police setelah seorang pengguna platform X membagikan tangkapan layar survei Samsung dalam bahasa Vietnam. Survei itu menyebutkan peserta akan mendapatkan diskon 10% pada 5 Januari 2025.
Hal itu memunculkan dugaan tanggal tersebut menjadi momen peluncuran Galaxy S25. Namun, beberapa pihak ragu karena tanggal tersebut jatuh pada hari Minggu.
Sebab, Samsung biasanya meluncurkan smartphone flagship pada hari kerja. Jika rumor itu benar, Galaxy S25 akan meluncur lebih awal daripada pendahulunya, Galaxy S24 yang rilis pada 31 Januari 2024 dan Galaxy S23 pada 17 Februari 2023.
Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S25
Samsung Galaxy S25 akan hadir dalam tiga varian, yaitu Galaxy S25 reguler, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra. Berikut bocoran spesifikasi dari ketiga model tersebut:
Samsung Galaxy S25
– Ketebalan: 7,2 mm
– Ukuran layar: 6,73 inci
– Resolusi layar: 1800 x 3200 piksel, 546 ppi
– Fitur layar: HDR10+, 2000 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus Plus, 144 Hz Refresh Rate
– Sistem operasi: Android v14
– Kamera belakang: 108 MP + 12 MP + 12 MP dengan OIS
– Kamera depan: 12 MP
– Prosesor: MediaTek Dimensity 9400
– RAM dan penyimpanan: 12 GB RAM, 256 GB
– Baterai: 4800 mAh dengan pengisian daya 45W
Samsung Galaxy S25 Plus
– Ukuran layar: 6,7 inci
– Resolusi layar: 1200 x 2480 piksel, 393 ppi
– Fitur layar: HDR10+, 1800 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus Plus, 144 Hz Refresh Rate
– Sistem operasi: Android v14
– Kamera belakang: 108 MP + 12 MP + 12 MP dengan OIS
– Kamera depan: 32 MP
– Prosesor: Samsung Exynos 2500
– RAM dan penyimpanan: 12 GB RAM, 256 GB
– Baterai: 5.000 mAh dengan pengisian daya 45W
Samsung Galaxy S25 Ultra
– Ketebalan: 8,2 mm
– Berat: 219 gram
– Ukuran layar: 6,9 inci
– Resolusi layar: 1800 x 3440 piksel, 566 ppi
– Fitur layar: HDR10+, layar melengkung (curved display), Corning Gorilla Glass Victus Plus, 144 Hz Refresh Rate
– Sistem operasi: Android v15
– Kamera belakang: 200 MP Quad Rear Camera dengan OIS
– Kamera depan: 50 MP
– Prosesor: Qualcomm Snapdragon 8 Gen4 atau Snapdragon 8 Elite
– RAM dan penyimpanan: 12 GB RAM, 256 GB
– Baterai: 5.500 mAh dengan pengisian daya 45W
Fitur Andalan Galaxy S25
1. Kamera Canggih
– Galaxy S25 Ultra akan dilengkapi kamera utama 200 MP dengan fitur Optical Image Stabilization (OIS).
– Varian Galaxy S25 Slim kemungkinan akan mengadopsi kamera utama dari S25 Ultra dengan desain lebih tipis.
2. Desain Premium
– Galaxy S25 akan mempertahankan desain datar seperti pendahulunya, tetapi dengan tepi yang lebih membulat dan bodi lebih ramping.
– S Pen kini terintegrasi langsung dengan Galaxy S25 Ultra.
3. Performa Tinggi
– Berdasarkan data Geekbench, Galaxy S25 Ultra mencatat skor single-core sebesar 3.148 dan multi-core 10.238, menunjukkan peningkatan performa sekitar 35%-45% dibandingkan Galaxy S24 Ultra.
4. Layar Berkualitas Tinggi
– Layar beresolusi tinggi dengan refresh rate 144 Hz, membuat pengalaman menonton dan bermain game semakin mulus.
Prediksi Harga Samsung Galaxy S25
Menurut laporan dari Phone Arena, harga Galaxy S25 tidak akan jauh dari Galaxy S24. Sebagai gambaran, berikut adalah harga Galaxy S24 di Indonesia:
- Galaxy S24: Rp 12 juta (estimasi awal)
- Galaxy S24 Plus: Rp 15 juta (estimasi awal)
- Galaxy S24 Ultra: Rp 20 juta (estimasi awal)