Jakarta (Lampost.co)—Pengacara Razman Arif Nasution kembali mencoba mengunjungi Nikita Mirzani yang saat ini mendekam di Rutan Polda Metro Jaya. Kunjungan tersebut ia lakukan tepat pada hari ulang tahun Nikita yang ke-39, Senin (17/3/2025).
Razman tiba sekitar pukul 14.28 WIB, membawa sebuah kotak berisi kue keju dari merek Roti Jabrik Putri Mama. Berdasarkan informasi dari e-commerce, harga kue tersebut berkisar antara Rp25 ribu hingga Rp30 ribu. Kue tersebut Razman sebut sebagai tanda persahabatan dan perhatian terhadap Nikita di hari spesialnya.
“Karena hari ini NM ulang tahun, saya ingin memberikan sedikit oleh-oleh untuk dia nikmati. Saya jamin ini aman, tidak ada yang berbahaya atau beracun,” ujar Razman sesaat sebelum masuk ke rutan.
baca juga: Suasana Perayaan Ulang Tahun Nikita Mirzani Ke-39 di Dalam Tahanan
Namun, kunjungan Razman hanya berlangsung singkat. Tidak sampai 10 menit di dalam rutan, ia sudah keluar kembali dengan raut wajah tenang. Ternyata, pihak rutan menyampaikan bahwa Nikita Mirzani menolak semua kunjungan pada hari itu, kecuali dari pihak keluarga.
Meskipun begitu, kue yang dibawa Razman Arif Nasution tetap ia titipkan kepada petugas untuk disampaikan kepada Nikita. “Kuenya sudah saya titipkan, terserah diterima atau tidak, itu hak dia. Yang penting, saya sudah menunjukkan itikad baik,” tutur Razman.
Tidak Kecewa
Menanggapi penolakan tersebut, Razman Razman Arif Nasution tidak merasa kecewa. Ia justru merasa bahwa di momen ulang tahun seperti ini, meski berada di balik jeruji. Nikita seharusnya memberikan ruang bagi para pendukung untuk menyemangati dirinya.
“Menurut saya, di hari spesialnya ini, sebaiknya NM membuka diri agar bisa merasakan dukungan dari orang-orang di sekitarnya. Semangat itu penting dalam situasi seperti ini, dan saya yakin hati dia pasti hancur menghadapi kenyataan ini,” ungkap Razman dengan nada empati.
Terlepas dari kunjungan yang di tolak, Razman Razman Arif Nasution tetap berharap agar Nikita bisa terus tegar menjalani masa sulitnya dan menerima energi positif dari orang-orang yang peduli padanya.