Bandar Lampung (Lampost.co) — Pasangan calon (palson) Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung nomor urut 2. Eva Dwiana dan Deddy Amarullah berencana memberikan kemudahan dan peluang berusaha untuk pelaku UMKM. Bahkan Eva menyebut, pihaknya akan menggelontorkan pinjaman tanpa bunga untuk pelaku UMKM.
Hal tersebut tersampaikan Eva Dwiana merespon pertanyaan moderator dari tim perumus. Moderator debat menyebutkan berdasarkan data BPS Kota Bandar Lampung tahun 2023. Pada tahun 2022 jumlah penduduk miskin mencapai 90.501 atau 8,21% dari jumlah penduduk. Salah satu faktornya karena adanya pengangguran yang mencapai angka 7,43.
“Agar para pengusaha bisa menyerap tenaga kerja yang ada sekitar mereka,”ujar Eva Dwiana dalam debat kandidat, di Hotel Emersia Bandar Lampung, Senin Malam, 28 Oktober 2024.
Kemudian sebagai petahana, Eva juga menyebut pihaknya, sudah mempermudah izin usaha agar investor masuk ke Kota Bandar Lampung. Serta kemudahan bagi semua usaha Bandar Lampung. Hal ini untuk menurunkan tingkat kemiskinan.
“Kami akan memberikan yang terbaik terhadap UMKM. Dan kami mempromosikan pada tingkat nasional dan internasional. Jika ada investor harus 20% warga Bandar Lampung (terserap sebagai tenaga kerjanya),” katanya.
Sementara Calon Wakil Walikota, Deddy Amarullah, menyebut tenaga kerja akan mendapat pembekalan dan pelatihan. Hal itu agar mumpuni ketika bekerja. Serta sebagai upaya untuk menyerap tenaga kerja.