Bandar Lampung (Lampost.co) — Toko handphone di Jalan Antasari, Kedamaian, Bandar Lampung kemalingan, Sabtu, 15 November 2025 dini hari. Pelaku berhasil menggasak belasan handphone merek I-Phone keluar terbaru. Akibat peristiwa itu, korban mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.
Salah seorang pegawai toko menceritakan bahwa pelaku masuk kedalam toko dengan cara merusak teralis besi yang berada pada kamar mandi lantai satu. “Pelaku masuk ke dalam (toko) dari samping. Lalu menjebol teralis besi dari kamar mandi pada malam hari,” ujarnya Sabtu siang.
Kemudian ia mengatakan, setelah itu pelaku masuk ke dalam toko dan langsung mengambil belasan I-Phone yang berada dalam etalase. “Pelaku ini langsung ambil sekitar 15 I-Phone keluaran terbaru yang ada di atas etalase,” katanya.
Selanjutnya ia mengatakan, akibat kejadian pencurian ini. Perkiraannya pemilik toko handphone mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah. “Satu I-Phone keluaran terbaru ini harganya satu unit sekitar Rp20 juta. Jadi kalau yang diambil sekitar 15 lebih kerugian bisa sampai Rp200 juta lebih,” jelasnya.
Kemudian ia mengungkapkan toko tempat kerjanya kebobolan, saat salah seorang pegawai ingin membuka toko. “Sekitar pukul 9.30 WIB, mau buka toko dan ingin pasang story, I-Phone di atas etalase itu sudah nggak ada. Pas kita cek ke kamar mandi, bagian teralisnya sudah jebol,” paparnya.
Setelah mengetahui toko kebobolan, pemilik toko langsung melaporkan kasus ini kepada Polresta Bandar Lampung. “Tadi sudah langsung laporan ke Polresta,” ungkapnya.
Sementara itu, berdasarkan pantau Lampost.co, nampak Tim Inafis Polresta Bandar Lampung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Tim Inafis juga sempat meminta rekaman CCTV dari toko sebelahnya. Karena pada lokasi kejadian tidak ada rekaman CCTV.








