Bandar Lampung (Lampost.co) — Komunitas Perenang Antar Pulau (KPAP) Lampung merayakan hari kemerdekaan RI dengan membentangkan bendera merah putih sambil berenang sejauh 8,03 kilometer, Sabtu, 17 Agustus 2024.
Ketua KPAP Lampung, Napoli Situmorang mengungkapkan, berenang mereka mulai dari pantai Gunung Kunyit, Bandar Lampung pada pukul 06.15 WIB. Kemudian para peserta berenang hingga Pantai Mutun, Pesawaran.
Ia mengatakan, total ada 318 peserta yang ikut dalam kegiatan bertajuk Berenang Merdeka itu. Mereka berenang sambil bergantian membentang bendera merah-putih berukuran 5 x 20 meter.
Baca Juga:
Siswa SMAN 5 Bandar Lampung Terima Duplikat Bendera Merah Putih
“Peserta dari Provinsi Lampung, Jawa Tengah, dan Jakarta yang terdiri dari berbagai macam usia, termasuk anak-anak dari sejumlah klub di Bandar Lampung,” ungkapnya.
Kegiatan tersebut juga sekaligus pemecahan rekor baru di Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Jarak renang sejauh 8,036 kilometer yang para perenang tempuh merupakan rekor dunia baru.
Napoli Situmorang menjelaskan, kegiatan itu bertujuan untuk memperkuat rasa nasionalisme dan patriotisme. Selain itu, pencatatan rekor baru tersebut juga menunjukkan masyarakat Lampung memiliki prestasi.
“Disamping itu, kami juga ingin menunjukkan bahwa wisata bahari tidak hanya di pantai, tetapi juga bisa juga berenang di perairan laut,” kata dia.
Ia berharap, kegiatan itu bisa memperkenalkan wisata bahari Lampung dan memasyarakatkan olahraga berenang di laut. Dengan begitu ke depan bisa muncul atlet-atlet baru yang bisa membanggakan Provinsi Lampung.