Sukadana (Lampost.co)–Rumah Tahanan (Rutan) Kelas llB Sukadana menggelar pesantren kilat bagi warga binaan di bulan Ramadan.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan warga binaan di bulan Ramadan yang penuh keberkahan tersebut.
Kepala Rutan (Karutan) Sukadana, Farizal Antony membuka secara simbolis dan turut Petugas Penyuluh Agama Kementerian Agama Lampung Timur.
“Kegiatan pesantren kilat ini akan berlangsung selama 3 hari. Mulai 11 hingga 13 Maret, dan bertempat di Masjid Miftahut Taubah Rutan Sukadana,” ujar Farizal Antony.
Menurutnya, selain sebagai program pembinaan tahunan selama bulan Ramadan, kegiatan pesantren kilat ini juga sebagai upaya dalam mendukung implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS. Tujuannya dalam memberikan pembinaan kerohanian yang lebih inklusif.
Farizal Antony juga menuturkan jika pesantren kilat ini bukan hanya sekadar rutinitas, namun lebih dari itu.
“Pesantren kilat dapat menjadi kesempatan emas untuk para warga binaan mendekatkan diri kepada Allah Swt meningkatkan pemahaman agama. Serta memperbaiki akhlak dan perilaku mereka,” tandas Farizal.
Hikmat
Plt Kasubsi Pelayanan Tahanan Anggara Dwi Putra menuturkan jika ratusan napi muslim sangat bersemangat dan hikmat dalam mengikuti kegiatan pesantren kilat tersebut.
“Kami berharap, melalui pesantren kilat ini, warga binaan dapat mengambil hikmah dan pelajaran berharga yang bisa menjadi bekal ketika kembali ke masyarakat kelak,” papar Anggara Dwi Putra.